Find Us On Social Media :

Tersandung Kasus Suap Sang Mantan Suami untuk Pesta Pernikahan, Pedangdut Senior Ini Gusar Lagu Andalannya Direcycle Via Vallen, Kini Ngemis-ngemis Minta Maaf Usai Beri Sindiran Tajam

Kristina

Laporan Wartawan Gridhot, Desy Kurniasari

Gridhot.ID - Bagi pecinta musik dangdut tentu sudah tidak asing lagi dengan sosok Kristina.

Namanya mulai dilirik setelah ia melantunkan lagu 'Jatuh Bangun' dan sejak itu lah kariernya di blantika musik dangdut Tanah Air mulai dipertimbangkan.

Melansir Grid.id, Kristina sempat menambatkan hatinya kepada pria bernama Al Amin Nur Nasution yang merupakan seorang anggota DPR RI. Meski pernikahan mereka tidak sepenuhnya mendapat restu dari kedua orang tua Kristina, mereka tetap menikah pada tanggal 4 Januari 2007 silam.

Baca Juga: Blak-blakan Akui Simpan Banyak Minuman Keras di Rumahnya, Inul Daratista Tuai Nyinyiran Netizen, Jawaban Sang Biduan Bikin Warganet Tertohok: Kenapa? Mau?

Sayangnya 6 bulan menikah, biduk rumah tangga Kristina dan Al Amin sudah mulai retak. Pelantun tembang "Jatuh Bangun" itu pun mengajukan gugatan cerainya pada 29 Juni 2007.

Kendati demikian, keduanya berakhir sepakat damai dan Kristina membatalkan gugatan cerainya.

Namun belum setahun sejak keduanya berdamai, Al Amin ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas tuduhan menerima suap sebesar Rp 1,8 miliar bersama empat orang lainnya. Hal itu pun membuat Kristina santer diisukan menggelar pesta pernikahan dengan Al Amin menggunakan uang hasil korupsi.

Baca Juga: Sakit Tapi Tak Berdarah, Lesty Kejora Datangi Nikahan Mantan Kekasih yang Sudah 4 Tahun Dipacarinya, Ucapkan Hal Ini untuk Rizky D'Academy dan Istrinya

Jumat (28/11/2008), Kristina menjelaskan jika ia menerima tiga cek perjalanan dari sang suami pada rentang November-Desember 2006.

Kristina yang ditemui saat menghadiri sidang kasus pengalihfungsian hutan lindung di Banyuasin dengan terdakwa Sarjan Tahir itu membenarkan jika cek yang ia terima digunakan untuk menikah.