Gridhot.ID - Aksi pembakaran mobil Via Vallen kini berakhir di muka kepolisian.
Pelaku diketahui telah ditangkap Polresta Sidoarjo.
Kepolisian dari Polresta Sidoarjo mengungkap sosok asli pembakar mobil Via Vallen di Desa Kalitengah, Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur.
Sejumlah barang bukti yang dibawa pelaku pembakar mobil Via Vallen juga dibeber, yakni jimat berupa bambu kecil dan boneka seperti jenglot.
Kepada polisi, si pelaku pembakar mobil Via Vallen kepada polisi, si pelaku memberikan pengakuan mengejutkan yang menyebut dirinya sebenarnya adalah Vianisty, fans berat Via Vallen.
Vianisty adalah sapaan untuk para penggemar Via Vallen di media sosial, sejak sang biduan menjadi salah satu pedangdut papan atas Tanah Air.
Sontak pengakuan pembakar mobil Via Vallen, keluarga Via Vallen mengaku kebingungan.
Ini terutama setelah pihak kepolisian memberikan keterangan lengkap terkait pelaku dan kronologi pembakaran mobil Via Vallen.
Sosok pelaku pembakar mobil Via Vallen pada akhirnya diketahui oleh keluarga juga.
Informasi terbaru menyatakan bahwa Keluarga Via Vallen menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus pembakaran mobil ke polisi.