Find Us On Social Media :

Pernah Disebut Sebagai Salah Satu Menteri dengan Kinerja Paling Memuaskan, Nama Prabowo Justru Disebut Saat Isu Reshuffle Berkobar, Kenapa?

Prabowo dan Jokowi

Gridhot.ID - Kabar reshuffle menteri-menteri Jokowi makin gencar diberitakan.

Banyak yang sudah mulai berspekulasi terkait posisi baru atau bahkan menteri baru.

Indonesia Police Watch (IPW) menghembuskan kabar akan adanya kocok ulang atau reshuffle jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju.

Baca Juga: Tergila-gila dengan Pria Italia Bernama Paulo, Nikita Mirzani Mengaku Rela Jika Dijadikan Madu, Sang Artis: Kalau Punya Istri, Gue Gak Peduli

Tak main-main, akan ada 11 hingga 18 jabatan menteri yang akan mengalami perubahan.

Tidak hanya diganti, reshuffle tersebut juga akan menggeser sejumlah menteri.

"Dari info yang diperoleh IPW, sedikitnya ada 11 menteri Jokowi yang akan di-reshuffle dan paling banyak 18," ujar Ketua Presidium IPW Neta S Pane dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (21/8).

Baca Juga: Keukeh Jaga Warisan Buyutnya, Keluarga Petani Ini Tolak Uang Ganti Rugi Lahannya Rp 25 Miliar untuk Pembangunan Bandara, Tetap Nekat Bertani dan Tinggal di Samping Landasan Pesawat

Neta menjelaskan reshuffle tersebut salah satunya adalah kemungkinan bergesernya Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Mengingat adanya program ketahanan pangan yang disebut food estate, membuat kabar bergesernya Prabowo menjadi Menteri Pertanian menjadi kencang.

Belum lagi akan digantinya Panglima TNI Tjahjono dengan Kepala Staf Angkatan Darat Andhika Prakasa.

Baca Juga: Buka-bukaan Masalah Duit Negara, Sri Mulyani Singgung Menteri Jokowi yang Tidak Pengalaman dan Tak Paham Birokrasi, Ungkap Susahnya Cairkan Anggaran ke Warga, Sang Menteri: Siram Duit ke Rakyat Tak Seperti Menyiram Toilet