Find Us On Social Media :

Sukses Curi Perhatian, Wajah dan Aksi Panggung Mahasiswa Asal Boyolali Ini Mirip Sang Maestro Campur Sari, Begini Sosoknya yang Dijuluki Didi Kempot KW

Sosok pria 'kembaran' Didi Kempot

Pada setiap caption, Bambang kerap menyebut jika aksi panggungnya dipersembahkan untuk almarhum sang idola.

"Lagu yang sangat aku suka dan ini merupakan lagu sejarah dalam perjalanan Hidup Maestro menurut saya...Dimana perbuatan baik tidak selalu di balas dengan kebaikan pula.Tansah abadi karya mu Mas Didi" tulis Bambang.

Tidak sedikt warganet yang memujinya dan menyebut Bambang memang mirip dengan Didi Kempot.

Baca Juga: Didepak dari Lare Jawi, Dory Harsa Tak Undang Manajemen Didi Kempot ke Pernikahannya dengan Nella Kharisma, Yan Vellia: Saya Tahu Juga dari Wartawan

Videonya pun sudah ramai diunggah ulang oleh akun-akun Instagram lainnya.

 

Biodata Didi Kempot

Didi Kempot masih menjadi idola bagi banyak orang meskipun sosoknya kini telah meninggal dunia.

Didi Kempot merupakan putra dari seniman tradisional terkenal, Ranto Edi Gudel yang lebih dikenal dengan Mbah Ranto.

Baca Juga: Dituding Gemar Pecati Kru Didi Kempot Termasuk Dory Harsa,Yan Vellia Akhirnya Buka Suara: Boleh Dong Selama Ini Diam Terus Bicara?

Ia juga adik kandung dari Mamiek Prakoso, pelawak senior Srimulat.

Berdasarkan Biodata Didi Kempot yang dilansir dari Wikipedia diketahui bahwa pelantun lagu Pamer Bojo ini lahir di Surakarta, 31 Desember 1966.