Jadi Irjenad, Begini Rekam Jejak Mayjen Benny Susianto, Staf Ahli KSAD Jenderal Andika Perkasa yang Dimutasi Panglima TNI Hadi Tjahjanto

Sabtu, 24 Oktober 2020 | 12:13
Tribun Bali/Ratu Ayu Astri Desiani

Mayjen TNI Benny Susianto saat menjabat Pangdam IX/Udayana

Gridhot.ID -Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto baru saja memutasi 47 perwira tinggi TNI.

Adapun keputusan mutasi tersebut dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier.

"Telah ditetapkan mutasi dan promosi jabatan 47 Pati TNI terdiri dari 16 Pati TNI AD, 19 Pati TNI AL, dan 12 Pati TNI AU," ujar Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Sus Aidil dalam keterangan tertulis,Kamis (22/10/2020) dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Dianggap Jokowi 'Paket Komplet', Inilah Rekam Jejak KSAD Andika Perkasa, Jenderal Berotak Cemerlang yang Pernah Tergabung di Pasukan Elite

Salah satu yang masuk dalam daftar yaitu Mayjen TNI Benny Susianto, staf ahli KSAD Jenderal Andika Perkasa.

Ia sebelumnya menjadi staf ahli KSAD Jenderal Perkasa sebagai Pa Sahli Tk III Kasad Bidang Wassus dan LH KSAD.

Benny kemudian dimutasi menjadi Inspektur Jenderal Angkatan Darat (Irjenad) mulai 21 Oktober 2020.

Berikut profil lengkap dan rekam jejak dari Mayjen TNI Benny Susianto.

Mayjen TNI Benny Susianto lahir di Jakarta pada 10 Desember 1963.

Benny Susianto merupakan lulusan Akmil 1987 dan berpengalaman dalam Infanteri.

Berikut Riwayat Jabatan Mayjen TNI Benny Susianto:

Baca Juga: KSAD Andika Perkasa Bakal Pecat Oknum Prajurit Penyerang Polsek Ciracas, Mantan Danpuspom Sebut Pecatan TNI Bisa Direkrut Teroris, Seperti Daeng Doro

1. Letnan Dua s/d Kapten

2. Mayor

3. Letnan Kolonel

Baca Juga: Dimutasi Panglima TNI, Begini Nasib Danjen Kopassus Mayjen I Nyoman Cantiasa di Papua, Namanya Ada di Daftar 62 Perwira yang Diumumkan Hadi Tjahjanto

4. Kolonel

5. Brigadir Jenderal

6. Mayor Jenderal

Setelah menjadi staf ahli KSAD Jenderal Perkasa sebagai Pa Sahli Tk III Kasad Bidang Wassus dan LH KSAD, Benny kemudian dimutasi menjadi Irjenad.

Baca Juga: Gaya Kemimpinan KSAD Jenderal Andika Perkasa Terbongkar, Staf Pribadi: Beliau Bukanlah Raja

Mutasi itu berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/835/X/2020 tanggal 21 Oktober 2020 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

Benny menjadi satu di antara 47 perwira tinggi TNI yang dimutasi oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul: "Profil & Rekam Jejak Mayjen TNI Benny Susianto Staf Jenderal Andika Perkasa, Dimutasi Jadi Irjenad."

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Surya.co.id