Find Us On Social Media :

Perbandingan Nasibnya Bak Bumi Langit Seusai Pemilu, Joe Biden Dibanjiri Ucapan Selamat dari Pemimpin-pemimpin Dunia, Sementara Presiden Iran Sebut Trump 'Dilengserkan Secara Hina'

Donald Trump dengan ekspresi murung setelah kembali dari bermain Golf

"Saya sampaikan ucapan selamat atas keberhasilan Anda dan saya sampaikan doa tulus bagi perdamaian dan kesejahteraan rakyat Amerika," kata Recep Tayyip Erdogan pada Selasa (10/11).

Lebih dari itu, Erdogan mengatakan pihaknya ingin "lebih lanjut mengembangkan dan memperkuat" hubungan.

Biden pernah menggambarkan Erdogan "autokrat" dan Erdogan membalas komentar itu dengan menyebut Biden "suka mengintervensi".

Baca Juga: Siap Buka Lembaran Baru, Mantan Istri Deddy Corbuzier Beri Kesempatan Vicky Prasetyo Menjadi Kekasih, Kalina Ocktaranny: Vicky Lagi Ngejar dan Suka Sama Aku

Setelah kepastian kemenangan Biden, Wapres Turki, Fuat Oktay, mengatakan kemenangan Biden tak akan mengubah hubungan antara Ankara dan Washington.

Meski demikian, kata Oktay, Turki akan tetap menekan Amerika untuk sejumlah isu penting, seperti Suriah.

Sejauh ini pemimpin China dan Rusia belum memberikan selamat kepada Joe Biden dengan alasan masih menunggu proses hukum yang ditempuh Presiden Trump terkait hasil pemilihan presiden.

Baca Juga: Inilah Sosok Irjen M Fadil Imran, Kapolda Jatim yang Dikabarkan Bakal Masuk Bursa Calon Kapolri Pengganti Idham Azis, Begini Sepak Terjangnya

Dalam beberapa bulan terakhir, AS terlibat perang dagang dengan China, sementara Rusia dituduh mengintervensi pilpres AS pada 2016.