Find Us On Social Media :

Sempat Berseteru, Nikita Mirzani Tertawa Terpingkal-pingkal Lihat Ustaz Maaher At-Thuwailibi Ditangkap Polisi, Nyai: Tunggu Giliran Gue Laporin Lo

Nikita Mirzani dan Ustaz Maaher At-Thuwailibi.

GridHot.ID - Nikita Mirzani memberikan tanggapan soal penangkapan Ustaz Maaher At-Thuwailibi oleh pihak kepolisian.

Menengok laman Instagram pribadinya, Nikita Mirzani terlihat senang.

Nikita Mirzani bahkan tertawa terpingkal-pingkal saat mengetahui pria yang sempat berseteru dengannya itu akhirnya ditangkap polisi.

Baca Juga: Nikita Mirzani Dituding Jadi Dalang Penganiayaan Isa Zega, Sosok Ini Sebut Nyai Pakai Cara Kotor untuk Lolos dari Hukum: Mengaburkan Barang Bukti

"Maher alias soni akhir nya elo ga bisa nge BACOT lagi Di toktok yah kwkwkwkwkw itu baru orang lain yang ngelaporin elo langsung Di tangkep. gw diam bukan berarti gw tolol," tulis wanita yang akrab disapa Nyai itu seperti dikutip Wartakotalive.com, Kamis (3/12/2020)

Meskipun demikian, Nikita Mirzani menyebut, dirinya akan tetap melaporkan Maaher atas dugaan hinaan yang pernah dilayangkan kepadanya."Belum gw tuh laporin elo. Tunggu giliran gw yang laporin elo biar busuk loe di penjara. By the way Pak polisi kalau kurang pasal nya nanti saya tambahin. Bravo POLISI INDONESIA," imbuhnya

Baca Juga: Lawan Nikita Mirzani, Ustaz Maaher Gandeng Elza Syarief, Mantan Kuasa Hukum Sajad Ukra: Habib Dikatakan Tukang Obat Itu Nggak Sopan

Sebelumnya diberitakan, Ustaz Maaher At-Thuwailibi dikabarkan ditangkap kepolisian dari Mabes Polri terkait ujaran kebencian dan SARA.Maaher dijemput penyidik di rumahnya di Jakarta pada Kamis (3/12/2020) pukul 04.00.Maaher kemudian dibawa ke Mabes Polri untuk dilakukan pemeriksaan.Pemilik nama asli Sony Eranata itu sebelumnya dilaporkan atas dugaan kasus ujaran kebencian kepada tokoh NU Habib Luthfi Yahya.

Baca Juga: Kekayaan Hasil Investasi Perusahaan Tambangnya Capai Triliunan Rupiah, Nikita Mirzani Jor-joran Beri Uang Jajan ke Sang Adik, Lintang: Seneng Lah Jadi AdiknyaSalah satu tim pengacara, Djudju Djumantara Maaher At-Thuwailibi membenarkan adanya penangkapan tersebut.Bersama Maaher, polisi membawa sejumlah barang bukti seperti handphone, tablet, dan laptop.Djudju menyesalkan adanya penangkapan tersebut yang tanpa didahului oleh proses pemanggilan untuk diperiksa.Djuju masih belum tahu penangkapan tersebut terkait kasus apa.

Baca Juga: Lihat dengan Mata Kepalanya Sendiri, Adik Nikita Mirzani Bongkar Kelakuan Sajad Ukra Saat Masih Jadi Kakak Iparnya: Kasar Orangnya

Namun, ia menyebut bahwa polisi sudah menetapkan Maaher sebagai tersangka.Pasalnya, dalam surat penangkapan, disebutkan nama pelapornya adalah Waluyo Wasis Nugroho.

Pelaporan itu dibuat tertanggal 27 November 2020."Dibawa ke Bareskrim. Masih diperiksa," ujar Djudju.Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan dari pihak kepolisian terkait penangkapan Maaher Thuwailibi atau Sony Eranata.Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul "Maaher At-Thuwailibi Ditangkap, Nikita Mirzani Tertawa Terpingkal: Tunggu Giliran Gue yang Laporin!"(*)