Find Us On Social Media :

Terjerat Kasus Suap Dana Bansos Covid-19, Inilah Perjalanan Karier Mensos Juliari, Pernah Digaji Rp 1 Juta Meski Lulusan Kampus Luar Negeri

Menteri Sosial, Juliari Peter Batubara yang juga mantan Ketua IMI Pusat jadi tersangka KPK.

GridHot.ID - Menteri Sosia (Mensos) Juliari P batubara (JPB) ditetapkan sebagai tersangka dugaan kasus suap dana bantuan sosial (Bansos) Covid-19.

Penetapan tersebut dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Minggu (6/12/2020).

Lantas siapa sebenarnya Juliari?

Setelah lulus dari SMA pada tahun 1991, Juliari atau sering dipanggil Ari, memutuskan untuk melanjutkan pendidikannya di negeri Paman Sam, Amerika Serikat.

Ia mengenyam bangku kuliah di Riverside City College dan kembali melanjutkannya di Chapman University, California.

Baca Juga: Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Suap Dana Bansos Covid-19, Kekayaan Mensos Juliari Jadi Sorotan, Segini TotalnyaSetelah lulus tahun 1997, Juliari langsung kembali ke tanah air dan mulai masuk ke perusahaan sang ayah pada tahun 1998.Setelah menamatkan pendidikan di Amerika, tahun 1998, Juliari memang langsung ikut dalam perusahaan yang didirikan sang ayah."Tapi saya mulai dari jenjang bawahlah," akunya.Sebagai anak tertua, ayahnya memang sengaja mempersiapkan Juliari untuk meneruskan bisnis keluarga. Keinginan tersebut disambut baik oleh Juliari sendiri.

Baca Juga: Perkaya Diri Sendiri dengan Uang Bansos Covid-19, Mensos Juliari Bisa Terancam Hukuman Mati, Ketua KPK: Kita Masih Harus Bekerja Keras untuk Membuktikan...