Find Us On Social Media :

Harga Diri Diinjak-injak, Kakek Ini Nekat Tikam Temannya di Masjid Raya Pinrang Usai Dikatai Pencuri: Jangan Menghina Saya, Apalagi di Depan Umum

Dikatai Pencuri Saat Ditagih, Seorang Kakek di Pinrang Tikam Temanya Sendiri

Laporan Wartawan GridHot, Desy Kurniasari

GridHot.ID - Nasib kakek Nasruddin alias Atto (60) berakhir tragis.

Nyawanya justru melayang di tangan temannya sendiri.

Melansir Kompas.com, seorang kakek bernama Haji Hasbullah (70) di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, ditangkap polisi atas dugaan kasus pembunuhan.

 Baca Juga: Berdiri di Garis Depan, 50 Emak-emak di Jatinegara Sukses Usir Kelompok Pemuda Bersenjata Samurai dan Celurit yang Niat Menyerang Daerahnya, Begini Kronologinya

Adapun korbannya diketahui bernama Nasaruddin (65), yang tak lain adalah sahabatnya sendiri.

Kasus penganiayaan yang berujung pada tewasnya korban itu terjadi pada Jumat (11/12/2020) sore.

Adapun pemicunya karena persoalan utang-piutang. Pelaku mengaku kesal kepada korban lantaran merasa dihina di depan umum.

 Baca Juga: Terus Diserang Kelompok Bersenjata Tajam, Warga Jatinegara Resah Tapi Terpaksa Mengalah, Ketua RW: Kenapa Ada Penyerangan Lagi?

Saat kejadian itu, pelaku disebut pencuri oleh korban di depan jemaah lain usai menjalankan shalat ashar di Masjid Raya Kabupaten Pinrang.

Dikutip dari Kompas.com, Pelaku menghabisi nyawa temannya dengan badik usai melaksanakan shalat ashar.