Find Us On Social Media :

Parah! Demi Promo Tiket Gila-gilaan Seharga Rp 10 Ribu, Pengunjung Geruduk Waterboom Lippo Cikarang, Satgas Covid-19 Langsung Turun Tangan

Waterboom Lippo Cikarang dipenuhi pengunjung dengan mengabaikan protokol kesehatan

Banyak sekali pengunjung, sehingga nampak tak menjaga jarak. Suasana di Waterboom Lippo Cikarang tampak tak seperti ada rasa takut akan virus corona.

Para pengunjung dengan santai berkerumun, bahkan banyak dari mereka tak mengenakan masker.

Dalam video lainnya, nampak petugas kepolisian melakukan pembubaran kerumunan di lokasi wisata air Waterboom Lippo Cikarang tersebut.

Baca Juga: Niatnya Pengen Viral Nonton Bioskop Pakai APD, Pengguna TikTok Ini Malah Jadi Bahan Bullyan Netizen: Mending di Rumah Dulu, Sayang APDnya!

Dengan menggunakan pengeras suara, kepolisian meminta pengunjung membubarkan diri kembali ke rumah karena tidak ada penerapan protokol kesehatan Covid-19 dalam lokasi wisata tersebut.

 

Kapolsek Cikarang Selatan, Kompol Sukadi membenarkan peristiwa kerumunan di lokasi wisata tersebut.

"Iya benar, kejadian kemarin pada Minggu, 10 Januari 2021," kata Sukadi saat dikonfirmasi, pada Senin (11/1/2021).

Baca Juga: Nasib Asmaranya Bak FTV, Viral Kisah Cinta Asisten Pribadi dengan Putri Bupati Subang, Berawal dari Kawal Anak Bos Berujung Baper Gara-gara Chat

Sukadi menuturkan pihaknya yang mendapatkan laporan masyarakat terkait hal itu langsung mendatangi lokasi dan membubarkannya.

"Dari polsek saya datangin, saya himbau warga pengunjung dan saya bubarkan. Tidak sampai 30 menit langsung bubar," jelasnya.