Find Us On Social Media :

Fenomena Aneh dan Langka, Air Banjir di Pekalongan Berwarna Merah, Warga: Biasanya Tidak Pernah Terjadi

Banjir di Kota Pekalongan

GridHot.ID - Air banjir yang menggenangi Kota Pekalongan Jawa Tengah membuat geger warganet.

Sebab, air banjir itu berwarna merah.

Melansir unggahan viral di media sosial Twitter, Sabtu (6/2/2021) air banjir berwarna merah itu diduga karena tercampur pewarna batik.

"Banjir di daerahku. No edit edit. Ini pas banget banjir jadi warnanya merah gegara kecampur pewarna batik. Kadang suka ada genangan air warna ungu juga di jalan," tulisnya.

Baca Juga: Bersebelahan Persis dengan Puput Nastiti Devi, Foto Jadul Veronica Tan Saat Potong Pita Sambil Gendong Bocah Kembali Beredar, Paras Mantan Istri Ahok Kala Itu Langsung Banjir Komentar, Netizen: Muda Amat Padahal Anak 3

Menukil pemberitaan Kompas.com, air banjir warna merah itu mengalir ke semua sudut kampung di kelurahan Jenggot, Kota Pekalongan, Jawa Tengah.

Warga pun heran dengan fenomena yang baru pertama kali terjadi ini.

Mereka menduga air banjir berwarna merah berasal dari tumpahan bahan pewarna batik.

Salah seorang warga setempat Furqon (29) mengaku di wilayahnya memang banyak perajin batik.

Saat banjir dan musim hujan seperti sekarang ini seluruh kegiatan diliburkan.

Baca Juga: Belum Sempat Digunakan Turnamen Moto GP, Drainase Sirkuit Mandalika Rusak Diterjang Banjir Lumpur, Pengelola Gandeng BPBD Siapkan Antisipasi Darurat