Masih Kurang dengan Rumahnya Bak Istana, Titi Kamal Pamer Sedang Bangun Hunian Megah Kedua, Ternyata untuk Hadia Sosok Spesial Ini

Selasa, 23 Februari 2021 | 12:25
Instagram @titi_kamall

Titi Kamal

Gridhot.ID -Sekarang kita sering melihat para artis memamerkan rumah mewah mereka.

Dari luar, dapur, hingga berbagai sudut mereka perlihatkan.

Tentu saja hal tersebut merupakan buah dari kerja keras mereka selama ini.

Baca Juga: Terlena Aturan Kolonial, Ditjen Pajak Siap Realisasikan Wacana Pajak Sepeda: Waktu Saya Kecil, Saya Alami Sepeda Disuruh Bayar Pajak

Nah, hal ini juga ternyata dilakukan Titi Kamal.

Melansir dari TribunSolo.com, istri Christian Sugiono ini terlihat sedang membangun rumah lagi.

Padahal, kita ketahui bahwa dirinya sudah memiliki hunian mewah yang ditempatinya dengan suami tercinta.

Baca Juga: Sesumbar Rela Dihukum Mati Karena Korupsi, Edhy Prabowo Langsung Berlagak Pahlawan Sebut Semua Kebijakannya Demi Kepentingan Rakyat: Lihat Izin Kapal yang Saya Keluarkan...

Lantas, untuk siapakah hunian baru yang sedang dibangunnya ini?

Bangun Rumah Baru

Kabar Titi Kamal sedang membuat rumah mewah lagi terlihat di postingan Instagramnya.

Ternyata pembangunan rumah itu dimulai sejak pertengahan tahun 2020 lalu, lho!

Kabarnya, rumah baruTiti ini akan dibangun dengan sangat mewah dan luas.

Hingga kini, Titi dan sang suami masih memantau proses pembangunan rumah baru mereka.

Baca Juga: Pemeran Andin di Sinetron Ikatan Cinta Terima Ancaman Pembunuhan, Sang Ibu Bergegas Cari Bantuan Hukum: Takutnya Seperti Via Vallen...

Instagram.com/titi_kamall

Titi Kamal bangun rumah baru

Diketahui dari video di kanal YouTube mereka, luas tanah untuk rumah barunya itu 1000m2.

Dlihat dari lokasinya, rumah baru Titi dan Tian itu berada di Jakarta Selatan.

Rumahnya kali ini mengusung Modern Tropical yang ramah lingkungan.

Baca Juga: Jatuh ke Pelukan Taruna Usai Diceraikan Perwira TNI, Anak Nia Daniaty Gelar Resepsi Pedang Pora Super Mewah, Sayangnya Sang Suami Harus Meninggalkannya Setahun, Kemana?

Desain rumah baru mereka ini dirancang oleh salah satu arsitek muda terkenal bernama Riri Yakub.

Setelah membagikan potret desain rumahnya di vlog, kini Titi Kamal membagikan proses pembangunan terbaru rumahnya.

Titi berharap rumah barunya itu segera bisa cepat jadi.

Rumah untuk Sang Ibu

Ternyata selain bertujuan untuk rumah ia dan suaminya tua nanti, rumah tersebut juga akan memfasilitasi sang Ibu.

Disebutkan oleh Titi, sang Ibundanya sudah mulai kelelahan karena harus naik turun tangga.

Sehingga di rumah barunya ini, kamar Ibunya akan dibangun di lantai satu.(*)

Tag

Editor : Nicolaus

Sumber Instagram, TribunSolo