Find Us On Social Media :

Amanda Manopo Ternyata Jadi Pilihan Terakhir untuk Perankan Andin Ikatan Cinta, Sang Manajer Sempat Pasrah Artisnya Hampir Gagal Dapat Peran Besar: Nego Alot-alotan, Mau Syukur Enggak Ya Udah...

Amanda Manopo

Gridhot.ID - Amanda Manopo memang jadi salah satu bintang utama di sinetron Ikatan Cinta.

Dikutip Gridhot dari MNC Pictures, Amanda Manopo merupakan pemeran dari sosok Andin di sinetron Ikatan Cinta.

Amanda Manopo bahkan menjadi pemeran utama wanita di sinetron tersebut berhadapan langsung dengan Arya Saloka.

Namun siapa sangka ternyata Amanda Manopo nyaris tak jadi perankan Andin bersama Arya Saloka, loh!

Baca Juga: Kisah Asmaranya Bareng Pemain Film Dibongkar di Acara TV, Nikita Mirzani yang Biasanya Ceplas-ceplos Langsung Kicep, Lee Jeong Hoon: Baru Kali Ini Niki Ketakutan

Soalnya sempat terjadi penawaran yang sengit soal honor Amanda Manopo!

Wah, lalu bagaimana ya?

Semua manajerny bongkar saat berbincang di kanal YouTube Afdhal Yusman yang tayang Rabu (24/1/2021).

Akting Amanda Manopo sebagai Andin banyak menyihir penonton setia sinetron Ikatan Cinta.

Dikutip Gridhot dari Gridfame, ternyata ia justru pilihan terakhir saat proses casting.

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Aris Idol Sesumbar Bakal Calonkan Diri Jadi Presiden di Pilpres 2024, Minta Masyarakat Indonesia Memilihnya, Begini Reaksi Warganet

Wah, bagaimana jadinya kalau bukan Amanda yang jadi Andin ya?

"Oh banyak pilihannya. Amanda itu choice (pilihan) terakhir. Kalau nggak salah ada 3 atau 4. Abis itu udah, pilihan terakhir tuh. Sampe telepon-telepon gimana caranya mau Amanda Manopo yang mainin," cerita Ricco.

Ia membocorkan kalau sampai ada perdebatan alot saat menentukan honor.

Soalnya, Amanda sendiri sudah banyak membintangi sinetron yang naik daun sebelumnya.

Baca Juga: Kemarin Keukeuh Tabuh Genderang Perang Terima Tantangan Tes DNA Mantan Suami, Yunita Lestari Kini Nangis Ketakutan, Eks Daus Mini: Ini untuk Masa Depan Ical

"Sampe nego, nego, nego, sampe kita alot-alotan. Sampe kita ya udah mau syukur nggak ya udah. Akhirnya ya udah, deal, besoknya langsung syuting," lanjut Ricco.

Ricco sendiri jadi saksi bagaimana Arya Saloka dan Amanda Manopo memberikan peran besar dalam Ikatan Cinta.

Soalnya ia menyaksikan sendiri bagaimana lonjakan penonton saat adegan Aldebaran dan Andin.

"Kita kan sama-sama nggak tahu ya. Kita bahas tuh TVR, share, gue aja nggak nyangka, kayaknya bohong deh. Bener loh, pas giliran Ikatan Cinta cuma adegan Aldebaran langsung biru semua! Adegan mau nangis doang gitu!" seru Ricco juga nampak tak percaya.

Baca Juga: Mabuk Minuman Keras, Bripka CS Tembak Mati Anggota TNI AD dan Dua Warga Sipil, Pangdam Jaya Sampaikan Sejumlah Pesan

Makanya, jangan heran kalau seluruh pemain Ikatan Cinta bekerja keras dalam memberikan yang terbaik.

Pasalnya, mereka cuma libur sebulan sekali!

"Sebeanrnya sih ada (libur), paling sebulan sekali, atau 3 minggu sekali lah," kata Ricco.

Namun, jam syuting mereka tidak separah awal pertama kali syuting.

Baca Juga: Heboh Status WhatsApp Nissa Sabyan Usai Ayus Ngaku Khilaf Selingkuhi Istri Sah, Curhat Soal Ujian Hidup Menjadikan Kuat: Bismillah, Tak Akan Kehilangan Arah

Hal ini juga berkenaan dengan peraturan PPKM yang berlaku hampir diseluruh wilayah Indonesia.

"Ikatan Cinta yang awal-awal iya, sampai jam 2-3 pagi. Tapi sekarang udah nggak. Kita on cam jam 7 pagi, selesai jam 8 malam. Karena kalau nggak gitu, satgas yang keliling. Kayak semalem aja kita lihat-lihatan. Padahal di swab udah, apalagi coba?" pungkas Ricco.

(*)