Nilai Separuhnya Saja Rp 300 Miliar, Perusahaan RANS Entertainment Tenyata Tak Main-main untuk Manjakan Para Pekerjanya, Karyawan Raffi Ahmad Bongkar Fasilitas Mewah yang Dia Dapat

Jumat, 12 Maret 2021 | 20:42
Instagram/Raffinagita

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Gridhot.ID - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang jadi salah satu pasangan mewah di Indonesia ini.

Dikutip Gridhot dari Grid.ID, sering kali Nagita Slavina muncul dengan segala pernak-pernik dengan harga yang luar biasa.

Kekayaan pasangan ini bisa dibilang salah satunya didapat dari rumah produksi mereka yaitu RANS Entertainment.

Rumah produksi RANS Entertainment milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina makin berjaya dan sukses.

Selain memproduksi beragam konten YouTube, RANS Entertainment telah memiliki sejumlah artis besutan salah satunya yakni Anneth Delicia.

Baca Juga: Ketampanannya Saingin Arya Saloka, Ikbal Fauzi Ikatan Cinta Buat Emak-emak Patah Hati Gara-gara Video Preweddingnya Tersebar, Biodatanya Bongkar Riwayat Mentereng Sang Asisten Aldebaran

Diproduseri oleh Raffi dan Gigi, tentunya ada rasa kebanggaan yang dirasakan oleh Anneth.

"Rasanya sih nggak nyangka ya,” ujar Anneth.

"Karena dulu aku anak biasa aja, sekarang bisa diproduserin sama Aa Raffi sama Kak Nagita itu bener-bener sesuatu yang sangat luar biasa sih menurut aku,” sambungnya.

Raffi dan Gigi memproduseri dua lagu Anneth di album pertamanya.

"Ya seneng juga gitu, sangat bersyukur lah bisa diproduserin sama mereka, single yang pertama yang kedua, album yang pertama,” tukasnya.

Baca Juga: Tak Sedikitpun Anggap Anak Buahnya Sebagai Bawahan, Arumi Bachsin Terharu Bahagia Ajudan Cantiknya Akhirnya Siap Lepas Status Jomlo: Wanita Ini Susah Banget Ditaklukkan!

Lagu Anneth berjudul 'Hari Ini Esok Atau Nanti' meraih kesuksesan setelah dirilis oleh RANS Music.

Menurut data Social Blade, Raffi dan Nagita yang memiliki kanal YouTube bernama Rans Entertainment ini diproyeksikan memiliki pendapatan sebulan sebesar 48.500-776.200 dollar AS atau setara dengan Rp 679 juta-Rp 10,87 miliar.

Hitungan tersebut berdasarkan nilai tukar 1 dollar AS sama dengan Rp 14.000.

Kanal YouTube Rans Entertainment didapuk berpenghasilan YouTube tertinggi kedua di Indonesia setelah artis peran Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven, di posisi pertama yang memiliki Channel Baim Paula.

Saking suksesnya kanal RANS, Eko Patrio sempat dikabarkan berminat untuk membelinya seharga Rp 300 Miliar.

Baca Juga: Hatinya Berbunga-bunga, Nikita Mirzani Ungkap Sosok Pria yang Jadi Pacar Barunya, Dinar Candy: Kalau Dicari di Google Pasti Ada

Eko Patrio sendiri meluruskan bahwa niatnya bukanlah membeli RANS Entertainment.

Melainkan hanya membeli saham mayoritas rumah produksi yang dibangun Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tersebut.

Eko hanya berencana membeli 60 persen saham RANS dengan nilai Rp 300 M tersebut.

Eko mengungkap awalnya, Raffi Ahmad sudah hampir mau.

Namun, karena satu dan lain hal yang masih dipertimbangkan, Raffi sementara waktu akhirnya memilih menolak.

Baca Juga: Pasang Badan untuk Bapaknya yang Terjerat Kasus Korupsi, Zaskia Sungkar Sesumbar Sebut Duit Rp 399,7 Juta Bisa Mereka Cari dengan Halal Tanpa Ribet: Uang Segitu Bukan Hal Susah Buat Kita...

Nama RANS Entertainment makin populer, tak heran jika karyawan yang tergabung di dalamnya memiliki banyak kegiatan.

Dikutip Gridhot dari Tribun Solo, tak hanya syuting hampir setiap hari, namun juga mengadakan rapat bulanan.

Yang menarik, untuk rapat tim RANS tak dilakukan di kantor Green Andara Residences, namun dilaksanakan di sebuah ball room hotel bintang 5.

Untuk memanjakan para karyawannya, Raffi juga menyediakan beragam makanan ringan selama rapat digelar.

Padahal acara rapat itu hanya untuk 25 orang saja.

Merasa dimanjakan oleh atasan, ada karyawan RANS yang memamerkan kelebihan yang tim RANS.

Berikut videonya yang dibagikan oleh salah satu karyawan RANS:

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Grid.ID, Tribun Solo