Find Us On Social Media :

Bambang Pamungkas Digugat Amalia Fujiawati ke PA Jakarta Selatan Terkait Asal-usul Anak, Warganet: Lah Istrinya Kan Namanya Tribuana Dewi

Bambang Pamungkas mengangkat jerseynya di Persija Jakarta setelah memutuskan pensiun dari dunia sepak bola, Selasa (17/12/2019).

GridHot.ID - Bambang Pamungkas menjadi perbincangan publik.

Mantan pemain timnas itu digugat mengenai asal-usul anak.

Melansir unggahan di akun gosip Instagram @lambe_turah, Kamis (25/3/2021), gugatan itu dilayangkan oleh wanita bernama Amalia Fujiawati ke Pengadilan Agama Selatan pada 18 Maret 2021.

Amalia melanyangkan gugtan itu dengan sistem e-court.

Baca Juga: Jadi Bintang Sepakbola Indonesia, Intip Rumah Bergaya Klasik Milik Bambang Pamungkas

Mengetahui itu, warganet langsung mengurai komentarnya.

"Laah istrinya kan namanya tribuana Dewi... Ini sapose yaa," komentar seoarang warganet.

"Ini kah alasannnya BP udh ga jadi manajer Persija?" komentar warganet lainnya.

Baca Juga: Sosok Michelle Kuhnle, Gadis Cantik yang Foto Berdua dengan Kaesang di Stadion Manahan Solo, Ini Jabatannya di Jajaran Manajemen Laskar Sambernyawa

"Jangan main-main sama istri dan anak, tanggungjawab dunia akhirat bro," komentar warganet yang meminta Bambang Pamungkas untuk tak main-main dengan istri dan anak.

Terkait hal itu, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah mengatakan bahwa pihaknya telah menerima gugatan tersebut. 

"Pengadilan Agama Jakarta Selatan telah menerima gugatan mengenai asal-usul anak dan nafkah anak," ucap Taslimah pada Kamis (25/3/2021), seperti yang dikutip dari WartaKota.

Baca Juga: Ngaku Pernah Berhubungan Intim dengan 3 Atlet, Artis Kontroversial Ini Sebut Paling Puas 'Main' Bareng Pemain Bola, Siapa?

Gugatan yang menyeret kasus mantan pemain timnas Indonesia ini telah terdaftar dalam perkara nomor 123/Pdt.G/2021/PA.JS.

Dalam pelaporan tersebut menyatakan bahwa Bambang Pamungkas tercatat sebagai tergugat dan Amalia Fujiawati sebagai penggugat.

"Jadi karena ada permasalahan mengenai asal-usul anak. Oleh yang bersangkutan yang diajukan oleh Amalia Fujiawati binti Drs Arifman sebagai penggugat melawan Bambang Pamungkas bin H Misranto sebagai tergugat," terang Taslimah lagi.

Baca Juga: Belasan Tahun Nikahi Ibu Angkat Sendiri, Pesepakbola Kondang Ini Pernah Dituduh Selingkuhi Istri Hingga 4 Kali: Bagaimana Mungkin Saya Lakukan Hal Bodoh!

Rencannya agenda sidang perdana mengenai kasus ini akan berlangsung pada hari Rabu, 31 Maret 2021.

Taslimah juga menjelaskan bahwa agenda sidang yang dilaksanakan 31 Maret 2021 mengenai pertemuan antara pihak penggugat dengan pihak tergugat.

Bambang Pamungkas saat ini mempunyai seorang istri bernama Tribuana Tungga Dewi dan dikaruniai tiga orang anak.

Saat ini, Bambang Pamungkas juga aktif pada kegiatan kemanusiaan, media sosial dan bintang iklan beberapa produk.

Baca Juga: Salah Satunya Paul Pogba, Mualaf Usai Dapat Hidayah Karena Pengaruh Teman-temannya, Ini 5 Pesepakbola Ternama yang Pilih Masuk Islam

Profil

Bambang "Bepe" Pamungkas

Nama lengkap: Bambang PamungkasTanggal lahir: 10 Juni 1980 (umur 40)Tempat lahir: Semarang, Jawa TengahTinggi: 170 cm Posisi bermain: Penyerang

Karier junior:1988–1989 SSB Hobby Sepakbola Getas1989–1993 SSB Ungaran Serasi1993–1994 Persada Utama Ungaran1994–1996 Persikas Semarang1996–1999 Diklat Salatiga

Karier senior:1999–2000 Persija Jakarta2000 EHC Norad (pinjaman)2000–2004 Persija Jakarta2005–2007 Selangor FA2007–2012 Persija Jakarta2013–2014 Pelita Bandung Raya2015–2019 Persija Jakarta

Tim nasional:1999–2012 Indonesia

Kepelatihan:2020 Manajer Persija Jakarta

(*)