Find Us On Social Media :

Banting Setir Jadi Pengusaha Usai Hijrah dari NOAH, Uki Kini Fokus Berkegiatan Sosial Bersama Istri, Buka Makan Gratis dan Usaha Clothing Muslim

Putuskan Berhijrah hingga Akhirnya Resmi Hengkang, Uki Noah Kini Sibuk Ikuti Kajian, Huniannya Bikin Geleng Kepala

Sambil menimbun amal dan pahala, Uki juga kini banyak memanfaatkan kesehariannya mengembangkan usaha pakaian Muslim rintisannya, yang bernama “Emka Clothing”.

Bisnis yang ditekuni Uki semenjak keluar dari Noah tersebut merupakan usaha yang menjanjikan.

Jika melihat peluang dan market mayoritas masyarakat Indonesia yang notabene didominasi kaum Muslim, tentunya bukan hal yang sulit untuk memasarkannya.

Baca Juga: Atas Nama Negara, Jokowi Janjikan Keluarga Awak KRI Nanggala 402 Dibangunkan Rumah dan Anak-anaknya Mendapat Pendidikan Hingga Kuliah: Kalau Ada Keinginan Bisa Disampaikan...Di era modern yang terus tumbuh, selain menjual produknya secara offline dan mengikuti pameran, Uki juga menjual produk “Emka Clothing” melalui toko daring atau webstore. “Iya, saat ini saya berusaha lebih banyak menghabiskan waktu dengan beribadah dan kegiatan sosial. Selain itu saya juga sibuk dengan usaha clothing yang saya bangun. Saat ini saya fokus untuk mengembangkan pasar yang lebih luas dengan mengelola penjualan saya di berbagai marketplace melalui sakoo.id. Jadi waktu yang saya butuhkan lebih efisien,” tutur Uki kepada awak media, meyakinkan.Melansir dari Hai-online, Sakoo.id adalah sebuah aplikasi yang berbasis di website, yang menyediakan solusi manajemen toko digital yang terintregasi dalam satu platform.

Baca Juga: 10 Tahun Menanti, Zaskia Sungkar Kini Justru Curhat Kewalahan Setengah Mati Urus Anaknya: Ya Allah di Situ Kesabaran Gue Diuji Banget Uki berharap, semoga di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, ia bisa turut mengispirasi, terutama anak muda untuk terus berkarya, walau berada di tengah keterbatasan, dengan melihat peluang baru yang ada di depan mata. “Jangan takut untuk memulai sesuatu yang baru. Dimulai dari hal kecil apabila ditekuni, InSyaa Allah akan jadi besar dan berkah,” katanya.(*)