Sudah 9 Bulan Konsumsi Ganja, Cuitan Lama Anji Soal Barang Haram Kembali Disorot: Lebih Baik Pakai Narkoba Sendiri, Dibanding Membuat Orang Terbunuh

Selasa, 15 Juni 2021 | 20:25
Warta Kota/Arie Puji Waluyo

Anji eks Drive yang mengenakan kaos putih, kardigan hitam, masker, dan tutup kepala hitam terlihat terus menunduk ketika dibawa ke ruang pemeriksaan kesehatan.

Gridhot.ID - Anji ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan kepemilikan dan penyalahgunaan narkotika.

Anji ditetapkan sebagai tersangka setelah penyidik melakukan pemeriksaan intensif hingga tes urin.

"EAP alias Anji ditetapkan sebagai tersangka penyalahgunaan narkoba jenis ganja," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona Siregar, Selasa (15/6/2021) dikutip dari Wartakota.

Baca Juga: Bukan Cuma Ganja, Anji Diciduk Polisi dengan Barang Bukti Beragam, Begini Penampilan Sang Musisi Saat Digiring Petugas ke Ruang Pemeriksaan Kesehatan

"Dari hasil urin, EAP als Anji dinyatakan positif mengandung narkoba jenis ganja. Yang bersangkutan menggunakan narkoba jenis ganja," ucap Maradona.

Diketahui, Anji ditangkap di studionya, kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (11/6/2021) pukul 19.30 WIB.

Polisi menyita narkotika jenis ganja dan narkotika lainnya dari tangan Anji.

Penyanyi berusia 42 tahun tersebut mengaku mengonsumsi ganja sejak September 2020.

"Dia (Anji) sudah sekitar9 bulan mengonsumsi ganja," kata Maradona.

Belum diketahui pasti alasan Anji Manji mengonsumsi barang haram tersebut.

Baca Juga: Sudah 3 Bulan Dipenjara, Terkuak Alasan Jennifer Jill Simpan Narkoba Bertahun-tahun di Lemari Bajunya, Saksi Ungkap Fakta di Persidangan

Kabar penangkapan Anji terkait kasus narboba ini menghebohkan jagat hiburan dan media sosial.

Mengutip Grid.id, ucapan Anji tentang narkoba8 tahun silam akhirnya menjadi sorotan.

Tepatnya pada 25 Maret 2013, Anji sempat menuliskan tanggapannya soal pengguna narkoba.

"Gue lebih baik orang make narkoba sendiri, ngerugiin diri sendiri. Dibanding yang melakukan sesuatu, yang mengakibatkan orang terbunuh," tulis Anji melalui akun Twitter @duniamanji.

Baca Juga: Imbas Jeff Smith Ditangkap Polisi Gara-gara Konsumsi Ganja, Instagram Artis Cantik Berusia 18 Tahun Ini Digeruduk Netizen, Kenapa?

Ketika diunggah, cuitan suami Wina Natalia soal narkoba ini tak begitu jadi perhatian.

Namun,unggahanAnji menuai pro dan kontra dari segelintir netizen yang tak sepaham dengan Anji.

Twitter @duniamanji
Twitter @duniamanji

Unggahan Anji di Twitter

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Grid.ID, Wartakota