GridHot.ID - Baru-baru ini Bunga Zainal buka suara soal keadaan saat yang terjadi di Indonesia.
Seperti kita ketahui bersama, Covid-19 di Tanah Air masih terus bertambah.
Maka dari itu kita diharuskan untuk rutin melakukan tes swab PCR untuk mendeteksi virus Covid-19.
Padahal tes swab PCR sendiri bisa dibilang mahal.
Ternyata tak hanya masyarakat biasa yang mengeluhkan mahalnya harga tes swab PCR, namun hal ini juga dikeluhkan oleh artis satu ini.
Seperti dilansir Gridhot.ID dari BanjarmasinPost, aktris cantik Bunga Zainal pun turut mengeluhkan hal yang sama.
Tes swab atau usap dengan metode PCR merupakan pengujian Covid-19 yang akurat.
Metode ini juga direkomendasikan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Namun salah satu kelemahan tes swab PCR yakni harganya yang dinilai terlalu mahal.
Meski kaya raya, Bunga juga merasa keberatan dengan biaya tes PCR yang secara rutin dijalaninya.
Sontak, Bunga Zainal pun mencurahkan isi hati mengenai mahalnya tes PCR melalui unggahan di Instagram Storynya baru-baru ini.
"Tiba tiba sedih aja cuma mikir, PCR kenapa mahal banget ya.
Emang pemerintah nggak bisa kasih gratis ya?" ujar Bunga Zainal dikutip Tribun Style, Sabtu, 17 Juli 2021.
Bunga Zainal rupanya memikirkan nasib rakyat kecil yang tidak mempunyai biaya untuk tes PCR.
"Aku aja yang ada uang berasa banget 2 minggu sekali PCR apalagi orang orang yang nggak punya uang boro-boro mau PCR buat mikir untuk makan aja mereka susah," sambungnya.
"Karena penyebaran covid juga banyak dari otg, dan mereka merasa sehat jadi males PCR, coba kalau PCR itu gratis pasti semua orang akan tertib lakukan PCR!" tutur wanita 34 tahun itu.
Apalagi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat saat ini membuat banyak orang kehilangan pekerjaan.
Bahkan PPKM pun saat ini justru diperpanjang, istri dari Sukhdev Singh itu langsung mengkhawatirkan kondisi ekonomi masyarakat yang terdampak.
"Malah PPKM diperpanjang jadinya banyak orang yang nggak kerja, nggak ada uang, nggak bisa makan. Mohon maaf ya maceh jadi curhat," tandasnya.
Jawaban Bunga Zainal saat Disebut Tak Mau Berbagi
Kehidupun Bunga Zainal tampaknya tek pernah lepas dari sorotan publik.
Seperti dikutip Gridhot.ID dari TribunStyle, Bunga Zainal pun kerap menerima kritikan dari warganet terkait gaya hidupnya.
Seperti yang baru-baru ini ia lakukan, ia tampak membagikan momen saat sedang memasak sebuah makanan.
Namun sayang, aksinya itu justru menuai kritikan dari warganet.
Hal itu terjadi lantaran Bunga Zainal dinilai selalu masak dalam porsi sedikit.
Seorang warganet pun menyarankan Bunga Zainal untuk menambah porsi masakannya agar ART hingga petugas keamanan di rumahnya bisa mencicipi masakannya.
"Sekali-kali masak yang agak banyakan bun hehehe biar art dan security bisa cobain masakan nyonyahnya kan nggak ada salahnya juga kita berbagi biar tambah berkah," ujar salah satu warganet seperti yang terlihat melalui unggahan Instagram Story Bunga Zainal, 11 Juli 2021.
Tak hanya itu, warganet tersebut juga mengingatkan bahwasanya ada hak orang lain pada harta yang dimiliki Bunga Zainal saat ini.
"Karena sebagian harta kita itu bukan milik kita dan wajib disedekahkan hehe hanya sharing," sambung warganet tersebut.
Wanita 34 tahun itu langsung merespon kritikan warganet tersebut.
Menurutnya jika ia ingin berbagi dengan ART dan security di rumah maka ia tak perlu memposting momen tersebut.
Selain itu, ia juga mengungkapkan kalau masakannya dengan ARTnya di rumah berbeda.
"Pertama, aku nggak makan daging, ayam, bebek, kambing atau daging dagingan jadi kasihan juga kalau mereka ikutin aku masa dipaksa harus gak makan juga?
Kedua makanan aku sama anak-anak juga nggak terlalu pedes sedangkan mbak aku di rumah suka pedes banget.
Ketiga makanan aku sama anak-anak nggak pakek MSG atau penyedap sedangkan mbak di rumah suka banget sama royko jadi kasihan kalau ngikutin selera makanan aku karena mereka kerja capek jadi biarkan mereka makan sesua selera mereka," paparnya.
Lebih lanjut, wanita kelahiran Jakarta itu menegaskan bahwa ia tidak punya kewajiban untuk membuatkan masakan bagi ART dan securitynya.
"Karena berbagi nggak harus juga gw masak buat mereka siy wkwkw," ujarnya.
Namun ternyata penjelasan Bunga tersebut malah membuat sang artis dinilai terlalu irit.
"Nggak harus dikit banget juga, itumah kayak lebih irit lagi padahal orang kaya," tulis salah satu warganet yang kemudian
Meski begitu, Bunga tampak santai dalam menanggapi cibiran warganet tersebut.
"Lah suka-suka gw bambang, mau ngirit kek, mau pelit kek serah gw lah, irit pangkal kaya. Itulah bedanya aku sama kamu.
Kalo aku ada duit tapi berusaha untuk semua serba dibatesin, dalam arti kata semua harus disiplin dan tertata," terangnya.
"Contoh kecil dari makanan, makanan aja aku jatahin biar nggak terbuang karena aku dan keluarga tau porsi makan kita nggak banyak!
Sedangkan kamu berusaha untuk berlebihan ibaratnya kalo makanan nggak habis ya dibuang," pungkasnya.
(*)