Gridhot.ID -Pendaftaran rekrutmen CPNS dan PPPK 2021 diperpanjang hingga 26 Juli 2021.
Bagi yang berminat mengikuti seleksi dapat mendaftar secara online melalui lamansscasn.bkn.go.id.
Salah satu instansi yang membuka pendaftaran seleksi CPNS 2021 adalahKementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).
Mengutip Kompas.com, Kementerian ESDM mengumumkan sebanyak 33 formasi CPNS 2021 masih sepi peminat.
Dari jumlah tersebut, terdapat sejumlah jabatan yang bahkan belum ada pelamarnya hingga 16 Juli 2021 pukul 21.00 WIB.
Dikutip dari laman resmi casn.esdm.go.id pada Minggu (18/7/2021), formasi CPNS 2021 di Kementerian ESDM yang masih nol pelamar adalah sebagai berikut:
- Analis Pengelolaan Keuangan APBN dengan jenis formasi disabilitas penempatan KESDM 7, kualifikasi pendidikan S-1 Akuntansi dengan jumlah formasi 1.
- Analis SDM Aparatur dengan jenis formasi disabilitas penempatan KESDM 6, kualifikasi pendidikan S-1 Manajemen / S-1 Administrasi Publik / S-1 Manajemen dan Kebijakan Publik dengan jumlah formasi 1.
- Pengelola Pengadaan Barang/Jasa dengan jenis formasi disabilitas penempatan SETJEN 1, kualifikasi pendidikan S-1 Ilmu Hukum / S-1 Teknik Sipil dengan jumlah formasi 1.
- Pengelola Pengadaan Barang/Jasa dengan jenis formasi disabilitas penempatan BPH Migas, kualifikasi pendidikan S-1 Akuntansi / S-1 Ilmu Administrasi Negara dengan jumlah formasi 1.
Selain itu, masih terdapat sederet formasi umum dan lulusan terbaik yang juga masih sepi peminat di antaranya Dosen, Arsiparis, Analis Anggaran, Penyelidik Bumi, Pranata Komputer, Pranata Humas, dan Pengamat Gunung Api serta masih banyak lagi.
Daftar formasi CPNS 2021 sepi peminat di Kementerian ESDM selengkapnya dapat dilihat di laman resmi casn.esdm.go.id pada menu pengumuman.
Sebagai informasi, setidaknya ada 41 jabatan di Kementerian ESDM yang membuka lowongan CPNS 2021, dengan kualifikasi pendidikan beragam mulai dari SMK hingga S2.
(*)