Find Us On Social Media :

Kehidupan Bawah Laut dan Birunya Air Bikin Mata Manja, Inilah Pesona Keindahan Lokasi Wisata Pantai Ngurtafur Maluku

Pantai Ngurtafur

Dilansir dari KompasTravel, Pantai Ngurtafur memiliki pantai gosong yang menjorok atau memanjang ke tengah lautan tanpa putus sepanjang 2 km dan lebar 7 meter.

Susurilah dan kita seperti sedang berjalan di tengah lautan luas namun sesungguhnya Anda sedang berjalan di atas hamparan pasir putih halus yang membelah pantai menjadi dua sisi.

Tidak hanya itu, air laut di Pantai Ngurtafur sangat bersih dan berwarna biru.

Baca Juga: Ketuk Pintu Rumah Taqy Malik Minta Nasi, Begini Nasib Kakek Asal Tegal yang Duitnya Habis Usai Seminggu Cari Kerja di Jakarta

Di pantai ini juga terdapat penyu belimbing yang dikenal dengan nama tabob oleh masyarakat setempat.

Penyu belimbing dilindungi dan memiliki penangkaran di sekitar pantai yang dikelola oleh WWF. 

Bahkan, jika beruntung kita bisa bertemu dengan segerombolan burung pelikan australia yang sedang bermigrasi ke Maluku dari tempat tinggal mereka di Australia dan Papua New Guinea.

Baca Juga: Adam Rosyadi Dihina, Agnez Mo Pasang Taring Sambil Banggakan Pacar Tercintanya, Ternyata Kalimat Ini yang Buat Sang Penyanyi Naik Darah

Pemandangan sekawanan burung pelikan ini merupakan suguhan istimewa saat menapakkan kaki di Pantai Ngurtafur.

Kegiatan yang bisa dilakukan di sini selain bermain di pasir pantainya yang halus adalah berenang dan snorkeling.