GridHot.ID - Rizky Billar dan Lesti Kejora semakin menjadi sorotan setelah keduanya mempunyai hubungan serius.
Diketahui, keduanya akan melangkah ke jenjang serius setelah menggelar acara lamaran pada 13 Juni 2021.
Dikutip Gridhot dari TribunVideo, acara pernikahan Billar dan Lesti pada 23 Juli 2021 terpaksa ditunda seiring diperpanjangnya aturan PPKM.
Kendati demikian, Billar dan Lesti disebut telah mengurus surat numpang nikah di KUA Kecamatan Kebayoran Lama.
Pernikahan Lesty Kejora dan Rizky Billar nampaknya bakal digelar dalam waktu dekat ini.
Sempat menunda pernikahan, kini Rizky Billar dan Lesty nampaknya sudah siap untuk menggelar acara yang sempat terhenti.
Rangkaian acara pernikahan 2 pemuda ini pun rencanamya bakal disiarkan langsung oleh salah satu acara TV.
Seolah jadi bukti waktu pernikahan tinggal hitungan hari, belum lama ini terungkap isi perjanjian pranikah Lesty dan Billar.
Perjanjian tersebut kemudian dibagikan ulang oleh salah satu kanal Youtube Dunia Artis Terkini (10/8/2021).
Terlihat jelas beberapa poin penting dari perjanjian pranikah yang disetujui oelh Billar maupun Lesty.
Bahkan pasangan ini bersedia menerima hukuman jika melanggar ketentuan yang telah dibuat.
Kira-kira seperti apa isi perjanjian tersebut?
"Surat perjanjian, kami yang bertanda tangan di bawah ini. Nama Lesti Kejora, Nama Rizky Billar," tulis pembukaan pada surat perjanjian pranikah tersebut.
Pasangan yang akan segera sah menjadi pasangan suami istri ini pun mengungkapkan apa saja isi perjanjian yang mereka jalani setelah menikah.
"Dengan ini menyatakan bahwa kami berjanji akan saling terbuka setelah menikah.
"Bentuk keterbukaan itu antara lain saling memberitahu pin ATM, pasword handphone dan pasword social media," begitu isi perjanjian tersebut.
Sama-sama ingin saling terbuka, rupanya pin ATM dan pasword sosmed menjadi hal yang penting untuk keduanya.
Bahkan jika ada salah satu yang melanggar perjanjian harus bersedia untuk menerima hukumannya.
"Demikian surat perjanjian ini kami buat dalam keadaan sehat, jasmani dan rohani serta tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
"Bilamana kami melanggar perjanjian ini, kami bersedia menerima hukuman sesuai peraturan dan kesepakatan yang berlaku yang melibatkan saksi-saksi," tulisnya.
Sudah membuat surat pranikah, kabarnya Rizky Billar dan Lesty juga sudah mendaftarkan berkas pernikahan mereka ke KUA.
Seperti dikutip GridHits dari Kompas.com, berkas pernikahan Rizky Billar dan Lesty sudah dinyatakan lengkap oleh Kantor Urusan Agama Pondok Aren.
Keduanya bakal menggelar acara pernikahan di wilayah Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Meski sudah lengkap perihal berkas pernikahan mereka, pihak KUA enggan untuk membeberkan tanggal pernikahan Rizky Billar dan Lesty Kejora.
Sebelumnya diketahui jika pernikahan Lesty dan Rizky Billar yang akan digelar pada 23 Juli terpkasa ditunda.
Penundaan pesta pernikahan itu terjadi lantaran diterapkannya PPKM level 4 di Jawa dan Bali.
(*)