Find Us On Social Media :

Ayah Rozak Ngeyel Gelar Lomba 17 Agustusan Meski Sudah Diperingatkan Ketua RT, Sebut Peserta Pakai Masker dan Jaga Jarak, Begini Kata Ayu Ting Ting

Ayah Rozak dan Ayu Ting Ting

GridHot.ID - Ayah Rozak mendapat surat teguran dari Ketua RT.

Hal itu karena Ayah Rozak dan keluarganya berniat melakukan lomba 17 Agustusan.

Melansir TribunJatim.com, ayah Ayu Ting Ting itu mengurai duduk perkaranya.

"Kemarin kita udah kumpul sama anak-anak muda. Eh, 17 Agustusan kita bikin lomba lagi yuk. Mulai dari lomba tarik tambang, bola, lomba balap karung," ungkap Ayah Rozak, dilansir dari tayangan di kanal YouTube Intens Investigasi.

Baca Juga: Beredar Isu Umi Kalsum Kena Musibah Hingga Ayah Rozak Cuma Bisa Nangis Pasrah, Ternyata Ini Faktanya, Ayu Ting Ting Beri Bukti Kuat

"Eh enggak tahunya ada surat edaran dari Pak RT enggak bolehin. Ada surat edarannya dari Pak Wali Kota," tambahnya.

"Tadi kan rencana mau ada lomba. Tapi karena adanya aturan dari bapak Wali Kota Depok sendiri. Memberikan surat edaran tidak boleh ada keramaian, apalagi ada lomba,"sambungnya.

Tak dipungkiri, hal itu membuat Ayah Rozak sedih.

Baca Juga: Hot News! Ayah Rozak Padahal Sudah Dapat Surat Teguran RT dan Edaran Wali Kota Depok, Orang Tua Ayu Ting Ting Ngotot Tetap Gelar Lomba 17 Agustusan

Apalagi, ibu-ibu di sekitar rumahnya banyak yang menagihnya untuk mengadakan lomba.

"Pasti sedih banget dan turut prihatin juga. Karena kan di wilayah kita, seluruh Indonesia setip tahun mengadakan 17 Agustus, hari kemerdekaan. Pastinya dengan adanya Covid-19 kita sedih lah, prihatin," ujar Ayah Rozak.

"Apalagi biasanya ibu-ibu kan nagih ke ayah, 'Ayah gimana, ayo bikin lomba'. Dulu kan ada balap karung, tarik tambang, segala macam," sambungnya.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Dianggap Aset Keluarga, Ayah Rozak Malah Tak Izinkan Putri Sulungnya Berobat, Ini Alasannya

Ayah Rozak mengatakan akan menjalankan aturan dari pemerintah, yakni tidak mengdakan lomba 17 Agustusan.

"Kita ngikutin aturan pemerintah aja pastinya. Kalau udah titik aman, mudah-mudahan semuanya bisa melaksanaan," ucap Ayah Rozak.

Namun demikian, melansir unggahan Instagram Story Ayu Ting Ting, anak perempuan Ayah Rozak itu nyatanya tetap mengadakan lomba 17 Agustusan di rumahnya.

Baca Juga: Sudah Harga Mati! Ayu Ting Ting Ingin Calon Suaminya Harus Kaya Raya, Putri Ayah Rozak Ogah Menikah Hanya Modal Cinta

Lomba tersebut terbatas untuk anggota keluarganya saja.

"Karena pandemi, jadi kita tetap bikin lomba 17 Agutusan untuk keluarga kita sendiri," ujar Ayu Ting Ting, dilansir dari Instagram Story @ayutingting92.

"Jadi kita bikin lomba sendiri guys, keluarga kita doang," tegasnya lagi.

Alhasil, karena lomba 17 Agustusan itu hanya diikuti anggota keluarganya saja, maka hadiahnya pun tidak akan terbuang sia-sia.

"Hadiahnya dari kita untuk kita. Merdeka, Dirgahayu Indonesia," ucap Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Abdul Rozak Sebut Haters Iblis dan Dajjal, Psikolog Bongkar Isi Hati Ayah Ayu Ting Ting Hingga Singgung Latar Belakang Keluarga: Padahal Agama Kuat

Ayah Rozak membiarkan putrinya mengadakan lomba 17 Agustusan karena menurutnya, lomba tersebut digelar dengan mematuhi prokes yang ada.

"Tapi kan banyak yang melaksanakan kayak gitu. Cuma harus jaga jarak, dan tetap pakai masker," tegas Ayah Rozak.

Hal itu turut dibenarkan oleh Ayu Ting Ting.

"Kita semua lagi ngadain lomba keluarga di rumah. Tapi semuanya ngikutin protokol kesehatan. Kita semua udah swab kok tadi pagi," ujar Ayu Ting Ting.

"Semua udah swab," timpal Ayah Rozak tegas.

(*)