Find Us On Social Media :

Bocorkan Program Vaksinasi Covid-19 Berbayar, Menkeu Sri Mulyani Blak-blakan Bongkar Soal Merek dan Harga, Bisa Pakai BPJS?

Potret Suasana Keadaan saat vaksinasi

GridHot.ID - Program vaksinasi Covid-19 saat ini sedang berjalan di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia.

Melansir GridHealth.id, pemerintah di negara-negara di dunia saat ini sedang menjalankan program vaksinasi Covid-19 bagi warganya.

Umumnya saat ini semua negara sudah menjalankan program vaksinasi Covid-19 dosis ke satu atau suntikan pertama.

Sudah banyak juga yang sedang menjalankan program vaksinasi suntikan ke dua, seperti halnya di negara kita, Indonesia.

Dilansir dari Kompas.com, pemerintah bakal membuka mekanisme vaksinasi Covid-19 secara mandiri alias berbayar tahun depan. Vaksinasi ini ditujukan untuk masyarakat mampu.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, harga dan merek vaksin mandiri untuk tahun depan akan ditentukan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

"Mengenai harganya Pak Menkes yang akan menentukan. Meski mandiri dan berbayar sendiri, ini harganya akan ditetapkan Kementerian Kesehatan," kata Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN Kita, Rabu (25/8/2021).

Baca Juga: Sama-sama Lahir di Indonesia, Ini Bedanya Vaksin Merah Putih dan Vaksin Nusantara