Find Us On Social Media :

Bank Soal CPNS 2021, Tes SKB Bakal Segera Digelar, Ini Bocoran Materi Ujian untuk Jabatan Fungsional dan Pelaksana

Ilustrasi peserta CPNS 2021

Gridhot.ID - Proses seleksi CPNS 2021 sebentar lagi akan memasuki tahap seleksi kompetensi bidang (SKB).

Hal ini seiring akan diumumkannya hasil SKD CPNS 2021 oleh pemerintah secara bertahap dalam waktu dekat.

Kepala Biro SDM dan Umum Kementerian PANRB Sri Rejeki Nawangsasih mengingatkan peserta agar kembali melihat persyaratan administrasi yang perlu disiapkan untuk mengikuti tes SKB.

Baca Juga: Bank Soal CPNS 2021, Ini Nilai Maksimal SKD yang Buka Peluang Peserta Lanjut SKB dan Link Download Soal-soal TWK, TIU dan TKP

"Kurang lebih syarat administrasi yang harus dibawa saat SKD dan SKB akan sama. Persiapkan diri dengan membaca pengumuman sedetail mungkin agar tidak merugikan diri sendiri," kata dia dalam siaran pers, Senin (18/10/2021).

Adapun syarat administrasi tes SKB CPNS sebagi berikut:

  1. Membawa KTP asli
  2. Membawa kartu peserta ujian
  3. Membawa formulir deklarasi sehat
  4. Memiliki sertifikat vaksin minimal dosis pertama
  5. Membawa keterangan hasil tes PCR 2x24 jam atau tes antigen 1x24 dengan hasil negatif

Sri mengimbau agar peserta melakukan persiapan menghadapi SKB dengan memperdalam pengetahuan mengenai jabatan yang dilamar dan mencari tahu mengenai kompetensi teknis dari jabatan yang akan dilamar.

Baca Juga: Bank Soal CPNS 2021, Ini Strategi Agar Lolos SKD, Sempurnakan TKP Hingga Bagi Waktu 100 Menit Secara Tepat, Simak Caranya