Berpenampilan Mempesona dan Sanggup Tangani Perkara, 4 Asisten Hotman Paris Nyatanya Punya Kehidupan Istimewa di Bawah Naungannya, Intip Kerjaan Mereka Sehari-hari

Selasa, 02 November 2021 | 16:13
Instagram/HotmanParisofficial

Hotman Paris

Gridhot.ID - Hotman Paris memang sangat terkenal di dunia hukum Indonesia.

Dikutip Gridhot dari Grid.ID, tak hanya prestasinya, penampilannya sebagai pengacara flamboyan membuat namanya makin melambung tinggi.

Statusnya sebagai pengacara papan atas tentu membuatnya sangat sibuk.

Untuk membantu dirinya, Hotman Paris mempekerjakan asisten-asisten cantik untuk ikut di tiap agendanya.

Baca Juga: Mulutmu Harimaumu, 5 Weton Ini Disukai Khodam Pahit Lidah, Ucapannya Bisa Jadi Kenyataan Menurut Primbon Jawa

Kini terungkap apa saja tugas asisten pribadi Hotman Paris.

Dikutip Gridhot dari Tribun Solo, melayani sang pengacara dalam hal penampilan termasuk menjadi salah satunya.

Hotman Paris memang bukan saja terkenal sebagai pengacara sukses, melainkan juga sebagai selebriti Indonesia.

Penampilannya di televisi dan media sosial pun kerap jadi sorotan.

Ya, pengacara yang mendapat julukan "Celebrity Lawyers" ini kerap tampil mengenakan barang-barang branded, termasuk cincin berlian, setelan jas khas Hotman, hingga sepatu.

Baca Juga: Ivan Gunawan Tak Tinggal Diam Namanya Dipakai untuk Penipuan Berkedok Giveaway, Desainer Kondang Ini Auto Turun Tangan dan Peringatkan Ini

Hotman dikenal sebagai pengacara kaya raya, bayarannya pun disebut-sebut bisa mencapai miliaran rupiah untuk menangani kasus besar.

Imbas gaji selangit, suami Agustianne Marbun ini memiliki sejumlah mobil mewah dan tergabung dalam komunitas Lamborghini Jakarta.

Bukan hanya sukses menjadi pengacara dan memiliki harta melimpah, Hotman rupanya juga sukses mendidik anak-anaknya.

Banyak netizen di media sosial yang mengidam-idamkan kelak memiliki hidup seperti Hotman Paris.

Tak heran karena itulah Hotman Paris bisa jadi magnet untuk para wanita cantik.

Baru-baru ini Hotman Paris memperkenalkan empat asisten cantiknya.

Baca Juga: Lowongan Kerja Lulusan S1 Akutansi, PT Bina Pertiwi Buka Kesempatan di Posisi Ini, Berikut Syarat dan Cara Mendaftarnya

Ia pun mengunggah momen saat ngopi bersama empat wanita cantik itu.

Ketika berada di kafe, Hotman Paris lalu membeberkan jika salah satu tugas aspri adalah mendadani wajahnya.

Terlihat dalam video seorang aspri mengoleskan skincare ke wajah Hotman Paris Hutapea.

"Salah satu tugas Aspri," tulis Hotman yang disambut komentar beragam dari warganet.

Beberapa waktu lalu, Hotman Paris sempat membeberkan gaji yang diterima asistennya saat kerja lembur.

Adapun asisten Hotman Paris itu adalah Benny.

Hotman mengunggah foto Benny saat sedang bekerja mengurus dokumen perkara.

Baca Juga: Ingat Cupi Cupita? Pedangdut yang Dikenal dengan Imej Seksi Itu Kini Dikabarkan Segera Lepas Masa Lajang, Sosok Calon Suaminya Ternyata Bukan Orang Sembarangan, Ini Besarnya Mahar yang Akan Diberikan

Ia pun berkelakar soal permintaan selangit dari Benny setelah 3 hari lembur.

"Udah 3 hari lembur aspriku yg Ir & Sh ini yg juga pengacara senior tapi masih sempatin mejeng photo!

Dia setia sudah 20 tahun ikut Hotman

Tanya: siapa yg paling cantik dari seluruh aspriku?? Tapi aku tau dia bakal minta tas Hermi baru dari Bosnya!

Ha ha kali ini aku kasi Furla mangga besar! Credit Card Hotman udah capek di gesek utk beli tas tas tas diaaaa," tulis Hotman Paris.

Instagram/Hotman Paris
Instagram/Hotman Paris

Salah satu asisten kesayangan Hotman Paris.

Baca Juga: Babak Baru Kasus Rachel Vennya, Kini Sudah Naik ke Penyidikan, Ini Ancaman Hukuman yang Menanti Janda Okin

Unggahannya itu lantas banjir komentar netizen yang berminat kerja sebagai asisten pribadi.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Grid.ID, Tribun Solo