Find Us On Social Media :

Bikin Para Pengunjung Heboh, Viral Pria Panjat Patung GWK di Bali Seolah Pengen Bunuh Diri, Pihak Manajemen Beberkan Faktanya

Seorang di atas patung GWK diteriaki seseorang seolah akan bunuh diri.

"Itu maintenance rutin, jadi pegawai yang tiap tahun maintain kulit patung GWK setahun sekali. Itu tenaga profesional dan karyawan menggunakan pengaman dan sudah biasa dilakukan rutin," kata Andre saat dihubungi, Rabu (24/11/2021).

Andre menduga, video viral itu sengaja disebarkan oleh pihak-pihak yang tak bertanggung jawab.

Video juga diedit menggunakan suara teriakan minta tolong dari seseorang.

Pihaknya saat ini tengah mengusut siapa pihak penyebar video.

Baca Juga: Jadi Tontonan Saat Saling Adu Jotos Pakai Seragam Dinas, Kasus Baku Hantam Anggota Polisi dan TNI di Ambon Berujung Damai, Ini yang Pemicunya

Meski begitu, manajemen belum berencana melaporkan itu kepada polisi.

"Kami sedang mengusut dan belum tahu siapa yang memviralkan. Kami sangat menyayangkan karena isu yang beredar tak sesuai dengan kenyataan," tuturnya.

Andre berharap kepada seluruh masyarakat untuk bijak menggunakan media sosial.

"Harapannya bijak bermedia sosial karena banyak sekali kejadian dan isu yang sebetulnya tak terjadi," pungkasnya.(*)

Baca Juga: Dijuluki Sultan dari Rahim, Intip Stroller Mewah Calon Anak Kedua Nagita Slavina dan Raffi Ahmad yang Bikin Elus Dada, Bisa Ditukar dengan Mobil