Gurita Bisnisnya Tersebar di Indonesia, Terungkap Pekerjaan Ruben Onsu Sebelum Jadi Artis dan Bos Ayam Geprek, Hanya Digaji Rp 350 Ribu per Bulan

Minggu, 02 Januari 2022 | 18:25
Instagram @ruben_onsu

Sarwendah dan Ruben Onsu

Gridhot.ID - Ruben Onsu berhasil mendulang kesuksesan baik dari karier artis maupun berbisnis.

Beberapa bisnis mulai dari kuliner, media hingga kecantikan dilakoni keluarga Ruben Onsu.

Maka tidak heran apabila kehidupan Ruben Onsu dan Sarwendah begitu bergelimang harta.

Bahkan Ruben memberi uang belanja untuk istrinya senilai Rp 40 juta tiap bulan.

Baca Juga: Duit Rp 27 Miliar Ada di ATM Ruben Onsu, Bocor Nominal Fantastis Jatah Bulanan untuk Sarwendah, Luna Maya Sampai Melongo: Itu Dapur Aja?

Hal itu diungkap saat membaca pertanyaan netizen yang menyinggung uang dapur Sarwendah.

Dilansir dari Wiken.id (2/11/2021), cuplikan video itu diunggah ulang oleh akun gosip Instagram.

"Pernah kasih uang belanja ke istri nggak, sebutin berapa?" baca Ruben.

"Pernah, istri gue dapat bulanan. Uang belanja doang, Sarwendah uang dapurnya dia Rp 40 (juta)," kata Ruben.

Baca Juga: Dibongkar Andika Mahesa, Ruben Onsu Ternyata Setiap Bulan Kirim Uang untuk Mantan Istrinya yang Kini Terlibat Kasus Narkoba: Mohon Maaf Pak, Terima Kasih Buat Kebaikannya

Kesuksesan yang kini diraih Ruben bukan tanpa perjuangan. Ia dulu sempat hidup susah.

Ruben pernah bekerja sebagai petugas kebersihan lapangan parkir sebelum menjadi artis.

Bapak 3 anak ini mengaku tak pernah bermimpi bisa menjadi seperti sekarang ini.

"Itu perjalanan karier saya, saya lupa tahun 90-an apa 2000 sempat hampir dua tahun saya kerja (petugas kebersihan) di salah satu hotel berbintang di Jakarta waktu itu," kata Ruben ditemui Grid.ID di Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (2/10/2018).

Baca Juga: Pantas Jarang Dandan dan Sering Dasteran, Sarwendah Ternyata Diprotes Jika Berpenampilan Seperti Ini, Ruben Onsu: Gue Nggak Suka Bini Gue Heboh!

Kalaitu, Ruben menerima upah tak seberapa. Ia dibayar Rp 350 ribu untuk per bulan.

"Rp 350 ribu sebulan nggak ada uang makan," lanjutnya.

Ruben tak mau menutupi profesinya dahulu.

Baginya selama pekerjaan tersebut halal, tak ada alasan untuk menutupinya.

Baca Juga: Kisah Asmaranya dengan Juwita Bahar Berakhir Karena Hal Ini, Ruben Onsu: Orang yang Pernah Mutusin Gue Pasti Menyesal

"Ya nggak apa-apa orang kerjanya halal. Buat saya gini, kan banyak orang yang bilang gampang mau bikin usaha ini itu, percayalah gue tuh pakai proses, gue nih lewatin proses," pungkasnya.

Ya, kehidupan Ruben kini terus membaik hingga berhasil merintis berbagai jenis bisnis.

Bisnis kuliner yang cukup dikenal dari Ruben adalah ayam geprek yang diberi nama Geprek Bensu.

Baca Juga: Istrinya Kelewat Hemat hingga Doyan Santap Makanan Diskon, Presenter Kondang Ini Sampai Ngemis-ngemis Minta Dihamburkan Hartanya: Porotin Gue Dong!

Geprek Bensu berada di bawah naungan perusahaan yang ia rintis bernama Onsu Pangan Perkasa.

Ruben juga menjual frozen food seperti nugget, sosis hingga minuman segar dan cake kekinian.

Berbagai outlet dari bisnis kuliner Ruben telah tersebar di berbagai penjuru di Indonesia.

Ia juga memiliki usaha di industri media yang diberi nama Media Onsu Perkasa atau MOP Channel.

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Grid.ID, Wiken.ID