Find Us On Social Media :

Tak Ada Kata Pensiun, Valentino Rossi Buktikan Omongan Ibunya, Ajang Bergengsi Ini Bakal Jadi Awal Mula Baru The Doctor

Valentino Rossi di Phillip Island

Dalam pengumuman tersebut dijelaskan bahwa Valentino Rossi akan tergabung bersama skuad Audi Sport di tim WRT.

"Valentino Rossi akan memulai karier baru dalam dunia balap mobil sport tahun ini dengan mengikuti musim penuh GT World Challenge Europe bersama tim WRT," tulis pihak penyelenggara dalam pengumuman yang diunggah di laman resmi kejuaraan.

Sebelum itu, Rossi disebut sempat menjalani tes bersama tim WRT pada Desember 2021.

Rossi pun sukses menjalani tes tersebut hingga sepakat untuk mengikuti 10 putaran GT World Challenge Europe 2022 di bawah naungan tim WRT.

Nantinya, Rossi akan bersaing untuk mendapatkan gelar di Endurance Cup dan Sprint Cup sebagai pebalap resmi Audi Sport.

Selama berkompetisi di GT World Challenge Europe 2022, Rossi tetap akan menggunakan nomor ikonik yang telah melekat pada dirinya, yakni 46.

Valentino Rossi mengaku senang setelah mencapai kesepakatan dengan tim WRT untuk berkarier di GT World Challenge Europe 2022.

Baca Juga: Lowongan Kerja Lulusan D3 Semua Jurusan, BPOM Buka Kesempatan Emas di Posisi Ini, Intip Syarat dan Cara Mendaftarnya

Pebalap berjulukan The Doctor itu mengatakan bahwa dirinya telah tertarik pada balap mobil sejak masih berkarier di pentas MotoGP.

"Saya senang bergabung dengan tim WRT untuk mengikuti musim penuh GT World Challenge Europe," kata Rossi dikutip dari laman resmi GT World Challenge Europe.

"Semua orang tahu bahwa saya selalu menjadi penggemar balap mobil, dan saya tertarik untuk balapan di atas roda empat setelah karier di MotoGP berakhir," ujar Rossi.