Cobaan Seakan Tak Berhenti Datang, Kehidupan Dede Sunandar Bikin Hati Miris, Dulu Sempat Dibayar Rp 13.500 Saat Jadi OB, Komedian Ini Sekarang Kesulitan Ekonomi karena Tak Ada Pekerjaan

Rabu, 09 Februari 2022 | 06:25
Youtube Sule Channel

Imbas Sepi Job di Tengah Pandemi, Dede Sunandar Sampai Gadai BPKB dan Jual Emas Demi Bertahan Hidup

GridHot.ID - Nama komedian Dede Sunandar mungkin sudah tak asing lagi di telinga.

Diketahui daro Sripoku, awal karier Dede Sunandar juga berangkat dari seorang Office Boy (OB) di salah satu stasiun televisi swasta.

Lalu Dede Sunandar tampil di program televisi Opera Van Java kala itu.

Sejak itulah sosok Dede Sunandar dikenal sebagai komedian dan sukses tampil di beberapa acara besar lainnya.

Kemunculan Dede Sunandar di televisi pun tanpa disengaja.

Dede Sunandar yang sedang bersih-bersih, tiba-tiba dipanggil oleh salah satu tim kreatif untuk berganti baju.

Tim kreatif ini juga meminta Dede Sunandar untuk ikut syuting Opera Van Java (OVJ).

Berawal dari sinilah, wajah Dede Sunandar mulai dikenal publik.

Nah, belum lama ini, postingan Dede Sunandar terkait keadaan anak dan istrinya menjadi sorotan.

Baca Juga: Dulu Kerja Jadi Asisten Sule, Dede Sunandar Muncul ke Publik Bagikan Kabar yang Bikin Bingung, Denny Cagur Sampai Komentar Begini

Dalam foto itu, terlihat istrinya, Karen, menggendong anaknya, Rabia Aofha Zaynab.

Namun, ada yang aneh dalam foto Dede Sunandar itu.

Postingan foto itu terbalik.

"Bidadari aqu @karenhertatum22 & Rabia aofha zaynab," tulisnya lewat akun @dede_sunandar.

Postingan Dede ini memunculkan komentar dari Denny Cagur dan istrinya, Shanty Denny.

"Apakah HP sy yg kebalik?" tulis Denny lewat @dennycagur.

Komentar ini langsung menuai balasan Dede.

"@dennycagur hahaha hp saya yang kebalik," tulisnya.

Shanty juga mengomentari postingan itu.

Baca Juga: Imbas Sepi Job di Tengah Pandemi, Dede Sunandar Sampai Gadai BPKB dan Jual Emas Demi Bertahan Hidup

"naha tibalik de (kenapa terbalik de)," tulisnya lewat @shantydenny.

"@shantydenny iya teh mih bingung wkwkwkwkw," balas Dede.

(Instagram @dede_sunandar)

Foto anak dan istri Dede Sunandar

Fakta Dede Sunandar Sebelum dan Sesudah Jadi Artis

1. Gaji Dede Sunandar sebagai cleaning service

Dede Sunandar pernah menceritakan gajinya dulu saat jadi cleaning service.

"Sekolah sampai SMA cuma nggak lulus terus temen nawarin 'mau kerja nggak jadi tukang sapu, ya udah diterima aja nggak apa-apa'," kata Dede Sunandar dikutip TribunStyle dari program Siyap Bos Trans 7 (16/4/2020).

Saat bekerja sebagai cleaning service, Dede Sunandar mengaku hanya mendapatkan uang sebesar Rp 13.500 dalam sehari.

Namun, Dede mengaku terkadang dirinya juga mendapatkan uang lembur.

Baca Juga: Di Hadapan Dede Sunandar, Sule Bongkar Alasannya Emosi dengan Andre Taulany Sampai Muncul Pertengkaran: Dia Sebenarnya Iri Sama Gue!

"Kalau misalkan harian, cuma Rp 13.500 per delapan jam. Kalau kita lembur, ada uang lemburnya," kata Dede.

"Bulanan cuma Rp 750 ribu," tambahnya.

2. Gaji pertama di OVJ

Masih di program Siyap Bos Trans 7, Dede Sunandar menjelaskan peran pertama yang dia mainkan di OVJ.

"Saya jadi tukang es doger pertama kali karena sering ledek-ledekan," ujar Dede.

Meski dirinya beberapa kali tampil di OVJ, Dede ternyata juga tetap bekerja sebagai cleaning service.

Dede mengungkapkan bahwa ia menerima honor mulai dari Rp 150 ribu saat tampil di OVJ.

"Kalau lagi lembur di OVJ otomatis kerja juga maksudnya ikut syuting juga," ujar Dede.

"Nerima honor?" tanya Denny.

Baca Juga: Berusaha Ikhlas Meski Susul Istrinya Kena Covid-19, Dede Sunandar Beberkan Kondisinya Selama Isolasi Mandiri: Belajar Mengatur Pernapasan

"Nerima, mulai dari Rp 150 ribu dikali 30 jadi Rp 4,5 juta ditambah gaji (jadi cleaning service) Rp 8,5 juta. " tutur Dede.

3. Dihina istri artis

Saat menjadi cleaning service, Dede Sunandar mengaku dapat penghinaan dari seorang istri artis.

"Di ruangan artis itu pakai karpet hijau. Ada pup kucing. Dede pas masih jadi cleaning service disuruh ngebersihin," papar Dede Sunandar di Youtube Sule Channel tayang Jumat (26/2/2021).

Setelah membersihkannya, rupanya bau dari pup kucing itu masih tercium.

Hal tersebut membuat sang istri artis geram kepada Dede Sunandar.

"Saya udah semprot, bersihin, tapi baunya masih naudzubillah," ujar Dede Sunandar.

Saking geramnya, kata-kata kasar pun dilontarkan istri artis tersebut kepada Dede Sunandar.

"G***og, b** lu, gak bener lu kerja. Itu kan bisa disemprot," ucap istri artis menghina Dede Sunandar.

Baca Juga: Gali Lubang Tutup Lubang, Komedian Ini Tiba-tiba Minta Tolong Sule untuk Lunasi Utangnya yang Menumpuk, Ayah Rizky Febian: Kok Gede Amat!

4. Jualan cireng karena sepi job

Setelah sukses jadi pertengahan tahun lalu Dede Sunandar sempat mengalami kesulitan ekonomi.

Hal ini tidak karena pandemi virus corona yang menyebabkan jadwal syutingnya dikurangi dan sepi tawaran kerja.

Akhirnya, Dede Sunandar memutuskan untuk jualan cireng secara online.

Kepada Raffi Ahmad melalui channel YouTube Rans Entertainment yang diunggah (16/5/20). Saat itu, Dede Sunandar juga bercerita mengenai kondisinya.

Cicilan rumah sekitar Rp 9 juta, menjadi salah satu tanggungan Dede Sunandar.

Sedangkan total kebutuhan dalam sebulan bisa Rp 20 jutaan termasuk listrik, air dan susu anak yang saat ini memerlukan perhatian yang serius.

5. Anak menderita penyakit langka

Di tengah setuasi sulit Dede Sunandar, anak keduanya yang bernama Ladzan Syafiq Sunandar didiagnosa mengidap penyakit langka.

Baca Juga: Imbas Sepi Job di Tengah Pandemi, Dede Sunandar Sampai Gadai BPKB dan Jual Emas Demi Bertahan Hidup

Dede Sunandar menyebutkan bahwa anaknya mengidap penyakit Williams Syndrome (WS).

Williams Syndrome atau Sindrom Williams merupakan penyakit yang menyebabkan gangguan pertumbuhan anak.

(*)

Tag

Editor : Dewi Lusmawati

Sumber Sripoku, Tribunstyle