Find Us On Social Media :

'Namanya Kita di Penjara, Bisa Apa' Pernikahannya dengan Brotoseno Bertahun-tahun Ditutup Rapat, Angelina Sondakh Kini Bahas Pengkhianatan Laki-laki

Tata Janeeta, Brotoseno - Angelina Sondakh

GridHot.ID - Mantan anggota DPR RI, Angelina Sondakh akhirnya bisa menghirup udara segar setelah dipenjara selama 10 tahun.

Dilansir dari Tribuntimur, istri mendiang Adjie Massaid tersebut dipenjara karena terbukti terlibat kasus korupsi pembangunan Wisma Atlet SEA Games 2011 di Palembang, Sumatera Selatan.

Angie, sapaan Angelina Sondakh, belum 100 bebas karena masih menjalani masa Cuti Menjelang Bebas (CMB).

Dia masih harus melapor sekali dalam 2 pekan hingga akhir April 2022 di Lapas Perempuan, Pondok Bambu, Jakarta.

Saat mendekam di Lapas, Angie dikabarkan pernah menikah siri dengan AKBP Raden Brotoseno, mantan penyidik pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Selama ini bikin penasaran, terkuak kisah Cinta Angelina Sondakh dan Brotoseno saat masih di penjara.

Mendekam dibui setelah Adjie Massaid meninggal dunia, Angelina Sondakh diketahui menikah lagi.

Kala itu Angelina Sondakh harus mendekam di balik jeruji besi akibat terseret kasus korupsi Wisma Atlet.

Selama berada di penjara, kabar menyebar terkait rumah tangga yang ia pernah lalui.

 Baca Juga: Hanya Bisa Makan di Lantai Saat Dipenjara, Angelina Sondakh Ceritakan Masa Pahitnya pada Sang Ayah Sampai Buat Lucky Sondakh Sedih Sampai Tak Berselera

Ya, Angie memutuskan kembali menikah lagi di dalam penjara.

Angie menikah dengan sosok perwira polisi yang kemudian dikenal sebagai suami Tata Janeeta sekarang.

Raden Brotoseno, merupakan perwira polisi yang juga mendekam di penjara terkait kasus korupsi Wisma Atlet.

Cinta bertumbuh saat Angie dan Brotoseno berada di penjara bersama.

Tak banyak yang tahu bagaimana awal mula sebenarnya kisah Angie dan Brotoseno.

Tak sampai 5 tahun, pernikahan keduanya pun berakhir.

Setelah Angelina Sondakh keluar dari penjara, kini akhirnya barulah terkuak bagaimana sebenarnya kisah cintanya.

Semua berawal dari curhatan Angie yang terekam di YouTube kala bersama dengan rekan sesama mantan narapidana.

Dalam obrolan tersebut, ibunda Keanu Massaid ini mengakui sebuah momen yang tak bisa ia lupakan.

 Baca Juga: Ayam Kesayangan Janda Adjie Massaid Mati, Angelina Sondakh Mencak-mencak Luapkan Kemarahannya pada Sosok Ini: Elu Gak Kasih Makan!

Angelina Sondakh tak pernah bisa lupa satu momen memilukan saat mengenang masa-masa di penjara.

Gara-gara momen tersebut, mantan anggota DPR RI itu sampai membuat lagu berjudul 'manusia apakah kamu'.

Lagu tersebut berisi pengkhianatan seorang laki-laki terhadap wanita.

Melalui lagu tersebut, Angelina Sondakh juga menumpahkan curhatan seseorang yang baru saja mengalami hal sedih di hidupnya.

Pada akhirnya, Angie pun mengungkap cerita di balik lagu tersebut.

Ternyata lagu itu terinspirasi dari kisah seorang narapidana wanita yang dicerai suaminya.

Kejadian itu terjadi saat sang istri masih mendekam di penjara.

"Itu makna artinya apa sih?" tanya Mak Gobleh dilansir Tribunnewsmaker dari tayangan YouTube Keema Entertainment, Selasa (15/3/2022).

"Lu inget enggak sih ada tampin gereja (narapidana), dia di bon register kegirangan, lari dari blok A, dipikir dia mau bebas. Tiba-tiba dia nangis, ternyata dia mendapatkan surat cerai," ungkap Angelina Sondakh.

 Baca Juga: Lemari Rumah Ayahnya Jatuh Saat Janda Adjie Massaid Asyik Nyapu, Angelina Sondakh: Mana Obeng, Mana Tang, Ilmu di Lapas Bisa Dipakai

Mendengar cerita tersebut, Mak Gobleh melayangkan sumpah serapahnya.

Bahwa ia tidak lagi percaya dengan laki-laki akibat peristiwa tersebut.

"Makanya tuh gue mah kagak percaya sama laki-laki. Lu aja yang sabar, gue mah kagak beb," sahut Mak Gobleh.

"Enggak semua laki-laki," kata Angelina Sondakh.

Jawaban Angelina Sondakh seolah menjadi isyarat tentang cerita yang ia sampaikan sebenarnya adalah tentang kisah cintanya.

Diakui Mak Gobleh, Angelina Sondakh adalah sosok wanita yang kuat.

Kendati pernah dikhianati laki-laki, Angelina Sondakh tidak membalasnya.

Perihal pengkhianatan laki-laki itu, Angelina Sondakh mengaku saat itu hanya bisa pasrah.

"Lu enggak boleh nyalahin laki-laki. Namanya kita di penjara, kita bisa apa?" tanya Angelina Sondakh.

 Baca Juga: Sempat Nikah Siri dengan Angelina Sondakh, Kabar Raden Brotoseno Jadi Sorotan Usai Sang Artis Bebas, Kini Bahagia Bersama Istri Barunya

"Tapi gue kan enggak sekuat lu beb, lu bisa sabar, kalau gue mah gue balas, dia begini gue ikutin. Nih dada gue nyesek," ujar Mak Gobleh.

"Enggak bisa gitu juga. Kalau misalnya lu mau dapat jodoh yang mau, yang bisa nerima lu apa adanya, dalam keadaan lu paling terpuruk sekalipun, cuma satu rumusnya, lu ambil sajadah, jam 3 subuh lu bangun, lu tahajud, lu doa, atau enggak lu istikharah," ujar Angelina Sondakh.

Kendati sudah diberikan nasihat, Mak Gobleh mengaku tetap tidak percaya laki-laki.

Mak Gobleh malah memuji sosok Angelina Sondakh yang masih saja percaya cinta padahal pernah disakiti.

"Ah gue mah enggak percaya, gue bingung sama si beb bisa sabar banget, enggak nyangka loh si bebeb sabar," kata Mak Gobleh seraya memuji Angie, panggilan Angelina Sondakh.

Seiring dengan cerita yang disampaikan Angie itu, memang kisah pilu dialami sendiri oleh istri Adjie Massaid.

Menurut pengakuan kuasa hukum Brotoseno kala itu, Firman Chandra pernikahan Angie dan Raden Brotoseno terjadi pada 2012 saat Angie mendekam di Rutan Pondok Bambu.

"Jadi Angie dan Brotoseno itu sudah menikah siri. Itu kejadiannya di Rutan KPK waktu Angie masih jadi tahanan sana," kata Firman dilansir TribunJatim.com via TribunnewsBogor.com dari Insertlive.

Pernikahan terjadi setelah mereka menjalin hubungan pada 2011 tak lama setelah Angie menyandang status janda dari Adjie Massaid.

 Baca Juga: Hanya Bisa Makan di Lantai Saat Dipenjara, Angelina Sondakh Ceritakan Masa Pahitnya pada Sang Ayah Sampai Buat Lucky Sondakh Sedih Sampai Tak Berselera

Saat itu, Angie masih mendekam di rutan KPK dan menunggu bebas pada 2022 mendatang.

Berbeda dengan Brotoseno yang juga terjerat kasus korupsi pada 2016 silam dan bebas bersyarat sejak 15 Februari 2020 lalu.

Namun, tak pernah terdengar secara jelas kisah cinta sebenarnya antara mereka berdua.

(*)