Find Us On Social Media :

Muka Masih Memar dan Luka Jahitan Belum Kering, D'Masiv Bikin Salut, Tetap Profesional Manggung Pasca Kecelakaan, Rian: Kita Nggak Mau Bikin Penonton Kecewa

Grup band D'Masiv mengalami kecelakaan mobil

Gridhot.ID - Grup band D'Masiv tetap tampil di Banyuwangi Festival 2022 meski sempat mengalami kecelakaan.

Diberitakan sebelumnya, D'Masiv mengalami kecelakaan mobil saat perjalanan menuju Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu (27/3/2022).

Sebelum mengalami kecelakaan, D'Masiv tampil off air di Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Cibitung, Bekasi.

Dalam akun Instagram @rianekkypradipta, vokalis D'Masiv itu menginformasikan kondisi terkini para personel.

Mereka mengalami luka memar hingga mendapat jahitan pada bagian dagu.

Ia menuliskan bahwa mereka mengalami kecelakaan di Situbondo.

Kondisi Rian sendiri yaitu mata kiri bengkak menghitam akibat benturan saat kecelakaan.

"Kami mengalami kecelakaan di Situbondo saat perjalanan menuju Banyuwangi."

"Kondisi mobil rusak parah.. tp alhamdulillah Saya, Rama dan Wahyu selamat meskipun ada luka memar di mata kiri, Rama mendapat 5 jahitan di dagu.. Wahyu memar di bagian dada..," tulis Rian dalam postingannya.

Baca Juga: Inalillahi, Personel Band D'Masiv Alami Kecelakaan Hingga Mobil Ringsek, Istri Sang Vokalis Ungkap Kondisi Rian Dkk Pasca Dilarikan ke Rumah Sakit

"Mohon doa agar kami di berikan kekuatan dan selalu dalam lindungan Allah SWT (emoji tangan menyatu)," lanjutnya.

Kabar ini mengundang beberapa rekan artis untuk memberikan doa kesembuhan bagi personel D'Masiv.

"Speedy recovery ya semua (emoji tangan menyatu)," tulis akun Instagram @arielnidji.

"Ya Allah semoga lekas pulih dan sehat (emoji tangan menyatu)," tulis akun Instagram @itsrossa910.

"Semoga lekas pulih dan selalu dilindungi terus ya bro (emoji tangan) (emoji hati)," tulis akun Instagram @rayiputra26.

"Get well really soon kakak2 (emoji hati)," tulis akun Instagram @sherylsheinafia.

Istri Rian, Sri Ayu Murtisari juga menginformasikan kecelakaan tersebut melalui Instastory akun @aypnm.

Dalam story tersebut, Ayu menampilkan screenshot isi chatnya dengan sang suami.

"Mah kita kecelakaan," tulis Rian sambil mengirim swafoto.

Baca Juga: Istri Drummer Wakyu Piadji Mencak-mencak, Kecelakaan Mobil yang Menimpa Personel D'MASIV Diduga Akibat Hal Ini, Manajer Buka Suara

Terlihat Rian mengirim chat pada pukul 04.44.

Panggilan suara yang dilakukan oleh Ayu pun tak terjawab.

Ayu juga menginformasikan bahwa selain suaminya, terdapat personel lain yaitu Rama, Wahyu, dan Thomi dalam mobil tersebut.

"Kecelakaan 1 mobil menuju banyuwangi. Di mobil ada Rian, Rama, Wahyu, Tomi (sopir)."

"Mohon doa kesembuhan buat mreka ber 4 (emoji tangan menyatu berjumlah 4) Be strong @D'Masivbandofficial family dan friends (emoji tangan menyatu) (emoji hati)," tulis Ayu.

Dalam unggahan lainnya, Rian D'Masiv tampak masih menghibur para penggemarnya di Banyuwangi.

Semula D'Masiv akan membawakan 10 lagu, namun dengan kondisi itu akhirnya 5 lagu saja yang dipersembahkan untuk para penonton.

Baca Juga: Demi Tetap Beri Napas ke Keluarga, Rian D'Masiv Berat Hati Jual 2 Rumah Mewahnya Agar Dapur Terus Ngebul, Segini Harganya

"Sudah banyak penonton sudah beli tiket di Festival Banyuwangi, mau nggak mau D'Masiv tetap tampil. Ini kita lakukan karena cinta musik dan nggak mau bikin penonton kecewa," ujar Rian.

Kendati dengan kondisi yang harusnya melakukan pemulihan, banyak netizen yang memuji profesionalitas band D'Masiv. 

"Terimakasih sudah hadir bang, gws yah," tulis netizen.

"Ini baru prosfesional tanpa batas, saluttt," tambah netizen lainnya.

"Abis kecelakaan tetap manggung, rock sih memang Band D'Masiv, semangat abang-abang," tambah lainnya.

Sementara, manajer band D'Masiv, Sisil menjelaskan kronologi kecelakaan yang diduga karena sopir mengantuk di tengah jalan.

"Mobil ditumpangi Rian supirnya (Tomi) ngantuk. Jadi kayak langsung buang ke kanan dan nabrak tiang lampu," kata Sisil saat dihubungi Kompas.com, Minggu (27/3/2022).

(*)