Find Us On Social Media :

Bertahun-tahun Tak Muncul, Pemain Film 'Serigala Terakhir' Hilang Ingatan Akibat Menderita Aneurisme Otak, Begini Kondisi Terbaru Setelah Jalani Operasi

Aktor Dallas Pratama

Gridhot.ID - Masih ingat dengan aktor tampan Dallas Pratama

Namanya melambung berkat perannya di film 'Serigala Terakhir' yang dirilis pada 2009 lalu.

Dallas sendiri mengawali karier sejak awal 2000-an sebagai bintang iklan, model dan pemain film.

Pada tahun 2014, Dallas menikah dengan artis Kaditha Ayu dan telah dikaruniai seorang putra.

Punya karier yang baik dan rumah tangga harmonis, jalan hidup Dallas tidak berjalan mulus.

Ia sempat vakum dari dunia hiburan karena mengalami koma dan hilang ingatan setelah sadar. 

Tepatnya 2015 lalu, Dallas hilang ingatan akibat menderita penyakit hipertensi atau darah tinggi.

Mengutip GridHits.id, Dallas juga harus terbaring selama tiga minggu di rumah sakit karena koma.

Parahnya, pembuluh darah di otak pecah sehingga kondisi Dalla kian memburuk.

Baca Juga: Ingat Carissa Putri? Tinggal di Australia Karena 'Terjebak', Rumah Istri Pengusaha Keturunan Arab Ini Jadi Sorotan, Begini Penampakannya

Saat itu Kaditha tengah hamil sehingga mengalami depresi berat melihat kondisi sang suami.

Setelah sembuh, aktor kelahiran 1984 ini ternyata kembali mengalami hal serupa di tahun 2018.

Dalla menderita aneurisme otak yang membuatnya mengalami stroke dan hilang ingatan.

Melalui unggahan Instagram, Kaditha menguatkan suami yang harus operasi untuk kedua kalinya.

Kaditha memang selalu mendampingi Dalla dimasa-masa sulit hingga akhirnya sukses operasi.

Kini Dallas telah dinyatakan sembuh oleh dokter. Kondisinya semakin lama kian membaik.

Pria kelahiran Jakarta, 23 Agustus 1984 itu mengakui dirinya butuh waktu 2 tahun untuk pulih.

Beragam tindakan dan operasi telah dilaluinya. Sementara yang menanganinya dr Abrar Arham.

Baca Juga: Ingat Bjah Eks The Fly? 2 Kali Dipenjara dan Pernah Nganggur, Penampilannya Kini Berubah Total, Ngaku Puluhan Tahun Menunggu Hidayah: Banyak Teguran

"Setelah operasi, hemm apa ya kayak terlahir kembali. Saya tidak bisa ingat apa-apa. Cuma sedikit ketika kejadian serangan itu," kata Dallas yang ditemui Tribunnews.com di RS Pusat Otak Nasional (PON) Cawang, Jakarta Timur pada September 2021. 

"Itu yang saya ingat, istri saya karena dia ada bersama saya saat saya hilang kesadaran, selebihnya saya lupa karena ke riset gitu," sambungnya.

Tak hanya belajar mengingat saja, selama 2 tahun belakangan Dallas juga terapi belajar jalan dan gerak.

Karena selama sakit Dallas hanya bisa berbaring saja di kasur rumah sakit.

"Terus juga mengingat semuanya pelan-pelan lah diingat satu persatu," ungkapnya.

Namun, bintang film 'Punk in Love' ini bersyukur mengalami aneurisma dan stroke, karena ia bisa melupakan semua hal-hal buruk yang ia alami selama ini.

"Seperti saya bilang, badan saya di riset lagi. Dulu yang jelek ditinggalin. Karena kesempatan tidak datang dua kali. Masa sudah begitu mau begitu lagi. Saya nantinya nggak bisa melihat anak saya sampai besar," terangnya.

Setelah sembuh, Dallas menegaskan hal yang ia lakukan ialah menjaga pola hidupnya agar kondisinya tidak kembali memburuk dampak dari aneurisma dan stroke.

"Gaya hidup harus benar benar dijaga bisa jaga makanan, nggak ngerokok, dan lain-lain, lebih ke istirahat yang cukup," ujar Dallas.

Baca Juga: Ingat Lidya Pratiwi? Hilang dari Layar Kaca Karena Kasus Pembunuhan, Kini Eksis di Instagram Pakai Nama Baru, Penampilan Seksinya Curi Perhatian

(*)