Gridhot.ID - Tanaman bonsai memang sudah menjadi salah satu tanaman mahal bahkan di seluruh dunia.
Dikutip Gridhot dari Grid Kids, Bonsai merupakan tanaman yang dikerdilkan dan dibentuk menjadi sedemikian rupa.
Di Jepang sendiri, bonsai merupakan sebuah seni yang sangat dihargai.
Bahkan salah satu bonsai termahal di dunia harganya sudah mencapai Rp 18 miliar.
Di Indonesia sendiri, bonsai juga merupakan tanamanya yang cukup mentereng di kalangan penghobi.
Bahkan bonsai yang satu ini, baru-baru ini bikin geger masyarakat Indonesia.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Bonsai milik Handoyo, warga Sragen, Jawa Tengah, mencuri perhatian khalayak di jagad maya.
Pasalnya, untuk ukuran bonsai, pohon itu terbilang besar.
Tingginya mencapai 170 sentimeter dan lingkar terbesar batangnya 3 meter.
Selain itu, harga yang dipatok Handoyo untuk bonsainya cukup tinggi.
Pria itu hanya mau merelakan bonsai yang sudah dirawat sejak 2010 jika ditukar dengan mobil Jeep Rubicon.