Sementara Maag kronis adalah gangguan pencernaan akibat peradangan dinding lambung yang muncul secara perlahan dan bisa bertahan selama berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun.
Munculnya gejala maag kronis dapat disebabkan oleh beberapa faktor, mulai dari infeksi bakteri, efek samping obat-obatan tertentu.
Selain itu, konsumsi minuman beralkohol berlebih, penyakit diabetes dan gagal ginjal, hingga gangguan pada sistem imun yang menyebabkan peradangan pada dinding lambung.
Lendir dan maag kronis memang masih banyak dialami oleh orang.
Sehingga membuat seseorang tidak nyaman, terutama dalam beraktifitas.
Namun tidak usah khawatir, pasalnya Pengaggas Jurus Sehat Rasulullah, dr Zaidul Akbar menjelaskan 3 cara dahsyat yang terbukti manjur untuk menghilangkan lendir dan maag kronis.
Hal itu dia ungkapkan dalam video di kanal YouTube Bamol yang diunggah pada 24 April 2021 lalu.
Dilansir dari BangkaPos, dr Zaidul Akbar mengatakan, salah satu cara membuang atau menghilangkan lendir di dalam tubuh adalah dengan berolahraga.
"Pertama, olahraga. Olahraga yang bisa mengeluarkan keringat, itu cara keluarkan lendir, apapun olahraganya itu," katanya dalam video tersebut.
Untuk jenis olahraganya, kata Zaidul Akbar, apa saja yang bisa mengeluarkan keringat.
Saat ini, kata dia, berbagai macam olahraga bisa dilihat melalui internet.