Find Us On Social Media :

Dilepas Dinihari Usai Diperiksa Penyidik 15 Jam, Kapten Vincent Raditya Dicecar 40 Pertanyaan, Segera Susul Indra Kenz Pakai Rompi Oren?

Kapten Vincent Raditya diduga melakukan penipuan berkedok trading Oxtrade

GridHot.ID - Kapten Vincent Raditya terseret dalam kasus Binomo.

Melansir Sripoku.com, sosok Kapten Vincent menjadi sorotan publik mulai dari kisruh rumah tangganya yang sempat viral.

Kini namanya kembali viral lantaran video saat dirinya pamer sebuah mobil hasil trading ramai diperbincangkan di media sosial.

Seperti yang diunggah oleh akun @insta_julid, tampak masih mengenakan pakaian seragam pilot, Kapten Vincent berujar jika dirinya akan melakukan aktifitas hariannya.

Di sela-sela menceritakan kegiatannya, ia menyebut untuk mendukung aktifitasnya itu terutama mobilisasi ia memilih akan menggunakan mobil mewah disebutnya dari hasil trading.

Sontak gaya 'pamer' Kapten Vincent ini menuai nyinyiran dari netizen.

Dilansir dari tribunstyle.com, jalani pemeriksaan terkait kasus Binomo, Kapten Vincent Raditya dicecar sebanyak 40 pertanyaan.

Dia pernah mempromosikan aplikasi Binomo dan membuat sebuah video bersama Indra Kenz.

Benarkah Kapten Vincent memiliki keterlibatan dalam kasus judi online berkedok trading?

Baca Juga: Mantan Suami Diduga Afiliator, Janda Kapten Vincent Raditya Diam-diam Bikin Grup dengan Para Korban, Beri Klarifikasi Ini Setelah Disebut Ingin Balas Dendam

Kapten Vincent Raditya terseret dalam kasus Binomo.

Ia sempat menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Rabu (6/4/2022) kemarin.