Find Us On Social Media :

'Aku Pernah Mencintai Dia, Tapi Terluka', Ngaku Sangat Sakit, Olla Ramlan Akui Sudah Tak Bisa Rujuk dengan Aufar Hutapea

Olla Ramlan dan Aufar Hutapea

GridHot.ID - Artis Olla Ramlan tengah dalam proses perceraian dari pengusaha Aufar Hutapea.

Melansir Kompas.com, Senin (11/4/2022), sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan berlanjut dengan agenda pembacaan hasil mediasi dan gugatan dari Olla Ramlan.

Sementara itu, dilansir dari Tribunstyle.com, Olla Ramlan menanggapi orang-orang yang menyayangkan rumah tangganya dengan Aufar Hutapea kandas.

Ia menegaskan pernah mencintai dan menyayangi suaminya tersebut.

Namun di sisi lain, Olla Ramlan juga merasa terluka, apa penyebabnya?

Olla Ramlan telah menggugat cerai sang suami, Aufar Hutapea.

Mata Olla Ramlan langsung berkaca-kaca saat membahas perceraian pada Feni Rose.

Diberitakan sebelumnya, setelah sidang mediasi pertama, matanya sempat terlihat sembab.

Pun artis kelahiran 15 Februari 1980 ini mengakui hal tersebut.

Baca Juga: Pernikahan di Ujung Tanduk, Olla Ramlan dan Aufar Masih Tunjukkan Kemesraan, Saling Rangkul dan Pegangan Tangan, Kuasa Hukum Bantah Ada Orang Ketiga

Sambil menahan air mata, ia merasa tidak seharusnya membuka aib rumah tangga.

"Nggak pantas istri membuka kejelekan suami," ungkap Olla Ramlan dikutip dari YouTube Trans TV Official, Senin (11/4/2022).

Tangis Olla Ramlan pun pecah ketika blak-blakan mengaku terluka selama menikah.

Bahkan, ia mengatakan, tidak bisa berbuat banyak untuk diri sendiri.

"Bagaimanapun aku pernah mencintai dia, aku pernah menyayangi dia, tapi aku terluka," lanjutnya.

Lantas, sang artis meminta kali ini ingin berusaha menerima dan ikhlas atas apa yang terjadi.

Olla Ramlan menegaskan, banyak orang yang melihat perceraiannya dari satu sisi.

Padahal, ia merasa sangat sakit dan sudah tidak bisa bersama dengan Aufar Hutapea.

"Aku nggak bisa apa-apa, biarkan aku berdamai dengan diriku sendiri," tandas Olla Ramlan.

Baca Juga: Kompak Hadiri Sidang Perdana Perceraian, Aufar Hutapea Bikin Salfok Gegara Kecup Mesra Pipi Olla Ramlan Saat Hendak Tinggalkan Gedung Pengadilan Agama

"Karena orang lain nggak ada yang tahu perasaan aku, orang 'kan cuma bisa lihat depannya."

"Katanya 'mereka cocok, harusnya mereka bersama-sama' tapi aku sakit, udahlah," bebernya.

Kemudian untuk menyembuhkan lukanya, Olla Ramlan menyinggung soal usaha.

Akan tetapi, tak diketahui dengan pasti maksud Olla Ramlan tersebut.

"Effort kali, his effort, mungkin harus seperti itu," pungkas Olla Ramlan. (*)