"Sama Tri lo enggak marah?" tanya Uya Kuya.
"Enggak," tegas Andika lagi.
Kendati demikian saat bagian belakang, Andika merasa Zidan meledeknya.
"Begitu lihat Zidan ketahuan kalau ngeledek kelihatan sih, orang yang benar-benar bercanda sama enggak bercanda menurut saya itu fatal," ujar Andika.
Lantas, Uya Kuya kembali menegaskan pernyataan dari Andika terkait Zidan.
"Jadi intinya gue tegaskan sekali lagi, lo merasa terhina atau kecewa saat bagian belakang?" tanya Uya Kuya pada Andika.
"Bagian belakang," jawab Andika.
Selanjutnya, Uya Kuya pun mempertanyakan apa yang dipikirkan Andika melihat Zidan dalam video tersebut.
"Apa yang dipikiran lo diketawain itu apa dia ngapain?" tanya Uya Kuya.
"Gue pikir lucu ya kata gue, anak-anak bercandanya kebangetan, tapi satu sisi gue bilang enggak apa-apa," jawab Andika.
Andika menjelaskan setelah hari berlalu perasaan kecewa tersebut sudah hilang.
"Enggak apa-apa setelah besoknya apa hari itu?" tanya Uya Kuya.
"Setelah hari itu gue kecewa hari besoknya gue lihat lagi, gue lihat lagi enggak apa-apa lah," tutur Andika.
"Mungkin salah satu jalan Tuhan untuk kita lebih maju lagi," tandasnya.
(*)