Gridhot.ID - Polemik ibu dan anak antara Elvy Sukaesih dengan Wirdha Sylvina masih belum berakhir.
Hingga empat kali Lebaran, ratu dangdut dan putrinya itu belum bisa saling bersua.
Wridha sendiri berharap tahun ini dapat segera bertemu ibunya dan silaturahmi kembali berjalan.
"InshaAllah, kalau aku kan emang kepinginnya dari dulu hubungannya baik, tersambung lagi silaturahimnya, mohon doanya aja, mudah-mudahan tahun ini bisa bersama," kata Wirdha ditemui Tribunnews.com kawasan Cipinang, Jakarta Timur, Sabtu (7/5/2022).
Saat ini, Wirdha menunggu adanya komunikasi dari pihak Elvy apabila akses untuk berjumpa kembali bisa terlaksanakan.
Wirdha juga menilai wajar jika saat ini ibunya tidak bisa bertemu lantaran sibuk pekerjaan apalagi pasca Lebaran.
"Kalau sekarang sih masih nunggu nih, karena kemarin udah sempet sounding tapi kayaknya ya berhubungan aku juga tau kalo abis lebaran kadang suka show-nya umi padet, bukannya nggak bisa ke sana, cuma nggak mau kalo main nyelonong aja, nanti salah lagi," ujar Wirdha.
Terkait polemik yang terjadi di masa lalu, Wirdha mengaku sudah ikhlas dan tidak ingin membahasnya lagi.
Untuk saat ini, hal yang paling ingin dilakukannya hanya bertemu dan membangun tali silaturahmi lagi dengan ibunya.
"Jadi aku lebih menunggu aja, kalo mungkin sekarang masih sibuk atau segala macem gapapa, ya oke, saya tidak maksa, mudah-mudahan nggak lama-lama lagi, nggak sampai harus nunggu lebaran haji (Idul Adha) ya, mudah-mudahan nggak lah," tutur Wirdha.
Sebelumnya, Wirdha dan Elvy berseteru dan membuat hubungan mereka menjadi kurang baik selama 4 tahun belakangan.
Selama hubungan yang renggang itu, Wirdha mengaku tidak menjalin komunikasi dengan keluarganya.
Wirdha hanya mengetahui aktivitas keluarganya dari sosial media.
Adapun permasalahan Elvy dan Wirdha bermula saat menangani kasus Dhawiya Zaida dan Muhammad ketika tersandung kasus narkoba di tahun 2018.
Wirdha menyodorkan suaminya, Zecky Alatas untuk mengurusi kasus Dhawiya dan Muhammad, namun Elvy memilih untuk tidak menggunakan jasa menantunya di tengah jalan.
Hal tersebut membuat Wirdha seakan sakit hati kepada ibunya, kemudian konflik keluarga terjadi hingga membuat hubungan Wirdha dengan Elvy renggang.
Meski begitu, Wirdha menegaskan ingin sekali bisa kembali akur dan memperbaiki silaturahmin dengan sang ibunda.
"Doain aja ya," ujar Wirdha ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (3/2/2021).
Sementara itu, Dhawiya berujar perseteruan ibunya dan kakaknya sudah diupayakan keluarga besar untuk diselesaikan.
"Kalau penengah gitu enggak cuma aku kali, banyak yang nengah-nengahin, mama saksinya, banyak yang berusaha nengahin," kata Dhawiya dikutip Kompas.com dari tayangan YouTube, Rabu (2/12/2020).
"Kami ngademin mama, kami berdiskusi sama semua keluarga," kata Dhawiya lagi.
Hanya saja, sebagai anak bungsu, Dhawiya mengatakan tidak bisa mengatur agar kakak dan ibunya melakukan hal tertentu.
(*)