Find Us On Social Media :

Unggah Foto Terkurung di Ruang Berukuran 1x2 Meter, Begini Kronologi Ustaz Abdul Somad Dideportasi dari Imigrasi Singapura: Bukan Hoaks

Ustaz Abdul Somad dideportasi Singapura. Rupanya sang ulama pernah diusir dari negara ini. Foto kondisi UAS viral.

Namun belum diketahui penyebabnya.

Ustadz Abdul Somad atau UAS sudah menyampaikan kabar itu di feed akun Instagram resminya @ustadzabdulsomad_official.

Pada feed Instagram itu, Ustadz Abdul Somad atau UAS mengunggah sebuah fotonya memakai masker dan memakai baju koko warna abu-abu dan topi.

Baca Juga: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Ustaz Abdul Somad Minta Doa, Kepalanya Tertunduk di Depan Kuburan yang Masih Basah: Tak Terkatakan Rasanya

Juga ada sebuah video yang menunjukkan Ustadz Abdul Somad atau UAS sedang berada dalam sebuah ruangan yang berdinding kawat.

Pada caption foto dan video itu, Ustadz Abdul Somad atau UAS menulis :

"UAS di ruangan 1x2 meter seperti penjara di imigrasi, sebelum dideportasi dari Singapore. Berita lengkapnya saksikan esok wawancara UAS, Selasa 17 Mei 2022 hanya di channel: hai guys official," tulis UAS.

Foto dan video yang diunggah Ustadz Abdul Somad atau UAS sekitar pukul 22.00 WIb pada Senin (16/5/2022) itu langsung mendapat tanggapan dari netizen.

Ada yang mempertanyakan penyebab Ustadz Abdul Somad atau UAS ditahan di imigrasi dan ada pula yang memberi semangat.

Selain itu ada juga yang mendoakan Ustadz Abdul Somad atau UAS. (*)