Find Us On Social Media :

Viral di Medsos Video Pemuda Dipukuli Lelaki Berjas hingga Babak Belur, Terungkap Sosoknya yang Ternyata Adik Aktris Verlita Evelyn, Awal Mula Perkelahian Diungkap Polisi

Adik Verlita Evelyn jadi korban penganiayaan

GridHot.ID - Sebuah video penganiayaan di jalan tol arah Cawang viral di media sosial.

Dalam video tersebut, terlihat seorang pemuda dipukuli pria berjas hitam.

Seorang pria mengenakan batik hitam juga terlihat terlibat adu mulut dan tidak melerai aksi penganiayaan tersebut.

Kejadian tersebut diketahui terjadi pada Sabtu (4/6/2022) pukul 12.40 WIB.

Diketahui dari TribunJateng, korban pemukulan diketahui bernama Justin Frederick (24) adik aktris Verlita Evelyn.

Akibat penganiayaan tersebut, Justine mengalami luka-luka di bagian wajah.

Verlita Evelyn berencana menemani Justin Frederick mendatangi Polda Metro Jaya, Senin (6/6/2022).

Verlita Evelyn akan memberikan dukungan setelah adik laki-lakinya tersebut diduga menjadi korban penganiayaan di ruas Tol Dalam Kota, Jakarta Selatan, Sabtu (4/6/2022).

Sesaat setelah dipukuli pengendara lain yang melintas di ruas Tol Dalam Kota, adik Verlita Evelyn melaporkan kasus dugaan penganiayaannya itu ke Polda Metro Jaya.

 Baca Juga: Tahu Betul Rasanya Kehilangan Orang Tercinta, Umi Pipik yang Ditinggal Uje Secara Mendadak Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Emmeril Kahn: Inilah Takdir yang Indah

Laporan Justin terdaftar dengan nomor LP/B/2720/VI/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA tertanggal 4 Juni 2022.

Dilansir dari Wartakotalive, Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan, pemukulan terhadap Justin Frederick berawal dari kesalahpahaman dengan pengendara lain saat sama-sama berkendara di ruas Tol Dalam Kota.

"(Pengemudi) RF ambil (menyalip) dari sebelah kiri dan mengakibatkan mobil pelapor (Justin Frederick) terserempet," kata Endra Zulpan kepada wartawan.

Akibat srempetan itu, pengemudi mobil berplat RFH itu turun dari kendaraannya dan mendatangi Justin Frederick.

Adik Verlita Evelyn ini kemudian keluar dari mobil hingga terjadi aksi pemukulan yang kemudian viral di media sosial.

Sementara, Ahmad Zazali yang merupakan Sekretaris Pemuda Pejuang Bravo Lima, dalam siaran persnya, Minggu (5/6/2022) malam, mengatakan, rekannya yang bernama AFM justru mengaku menjadi korban penganiayaan Justin Frederick.

"Dalam peristiwa tersebut AFM menjadi korban pemukulan yang dilakukan JF," tulis Ahmad Zazali.

"Hal itu menjadi pemicu perkelahian antara JF dengan FM. Bahkan telah berusaha melerai perkelahian tersebut," lanjut Ahmad Zazali.

 Baca Juga: Dinyatakan Lolos PPPK Tahap 2? Ini yang Harus Disiapkan untuk Proses Pemberkasan dan Mendapatkan NI P3K Guru

AFM dikenal sebagai Ketua Pemuda Pejuang Bravo Lima, organisasi sayap Perhimpunan Pejuang Bravo Lima, relawan pemenangan Jokowi-Maruf Amin.

"JF terlebih dahulu mengacungkan jari tengah ketika mobilnya didahului kendaraan yang ditumpangi AFM," tulisnya.

Lalu, sambung Ahmad Zazali, "Kendaran yang ditumpangi AFM menghentikan JF untuk menanyakan maksud JF mengacungkan jari tengah tadi."

Seketika itu, lanjut dia, "JF dengan nada tinggi terlihat marah serta menantang, lalu memukul AFM terlebih dulu. Melihat AFM diperlakukan demikian, FM rekan semobil AFM, spontan membela sehingga terjadi perkelahian."

Menurut AFM, sebut Ahmad Zazali, perkelahian tersebut terjadi secara spontan dan tidak ada motif apapun, karena antara AFM dan JF tidak saling kenal sebelumnya.

AFM bersama pengacaranya saat ini bahkan dalam proses membuat laporan balik terhadap Justin Frederick di Polda Metro Jaya.

(*)