Gridhot.ID - Tiara Marleen sudah memenuhi panggilan polisi atas kasusnya dengan Haji Faisal.
Dikutip Gridhot dari Grid.ID, Tiara Marleen diketahui sampai meminta maaf secara santai ke pihak Haji Faisal atas perkataannya di masa lalu.
Dirinya bahkan percaya diri kalau nantinya akan dimaafkan oleh Haji Faisal.
Sebelumnya, mertua Vanessa Angel, Faisal melaporkan pedangdut Tiara Marleen atas kasus dugaan pencemaran nama baik.
Dikutip Gridhot dari Tribun WOW, dari laporan tersebut Tiara Marleen sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Meski begitu Tiara Marleen memiliki kenginan untuk berdamai dengan Faisal.
Bahkan Tiara Marleen ingin bertemu dengan Faisal.
Dilansir TribunWow.com melalui kanal YouTube Sambel Lalap pada Selasa (14/6/2022), Faisal tidak mau bertemu dengan Tiara Marleen.
"Untuk apa," ucap Faisal.
Faisal menuturkan merasa dirugikan dengan kata-kata yang dilontarkan oleh Tiara Marleen.
Terlebih kata-kata yang dilontarkan Tiara menyangkut anak, menantu dan cucu Faisal.
"Saya merasa dirugikan anak saya, menantu saya, cucu saya, saya selaku warga negara bernaung di bawah hukum tentu saya perlidungan, minta keadilan dan itu sudah saya lakukan melapor pada pihak hukum," kata Faisal.
"Kurang tepat kata-kata itu dikeluarkan di depan publik," sambungnya.
Lebih lanjut, Faisal mengatakan akan menyerahkan kasus Tiara Marleen kepada hukum yang berlaku.
Faisal menegaskan belum ingin berdamai dengan Tiara Marleen.
Menurut Faisal, proses perdamaian akan berjalan sangat panjang.
Faisal juga menuturkan jika menempuh jalur damai maka ia harus berdiskusi dengan pengacara dan keluarganya.
"Untuk jalur damai belum terpikir oleh saya, karena untuk itu panjang proses, kenapa? Saya harus bicara keluarga saya bang Sandy kan bicara pihak lawyer saya," kata Faisal.
"Saya menyerahkan kepada hukum kita lihat hukum sampai ke mana itu aja sih," sambungnya.
Di samping itu Faisal menjelaskan tidak menyuruh Tiara Marleen untuk meminta maaf.
Meskipun Tiara Marleen telah meminta maaf pada Faisal.
"Saya enggak minta dia harus mintaa maaf ke saya, saya hanya melaporkan dari awal saya merasa kata-kata itu tidak berkenan dengan saya, begitu juga terhadap anak saya, begitu juga terhadap menantu saya, begitu juga terhadap cucu saya," ungkap Faisal.
(*)