Find Us On Social Media :

Dikuatkan 2 Alat Bukti, Putri Candrawathi Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Berencana Brigadir J, Kabareskrim Singgung Rekaman CCTV yang Sempat Hilang

Putri Candrawati Istri Mantan Kadiv Propam Irjen Polri Ferdy Sambo detetapkan tersangka

GridHot.ID - Istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, ditetapkan sebagai tersangka baru dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J pada Kamis (18/8/2022) malam.

Penetapan tersangka terhadap Putri Candrawathi setelah penyidik melakukan pemeriksaan mendalam dengan scientific crime investigation.

"Penyidik juga telah melaksanakan pemeriksaan mendalam dengan scientific crime investigation," kata Irwasum Polri Komjen Agung Budi Maryoto di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (19/8/2022), dilansir dari Kompas.com.

"Termasuk dengan alat bukti yang ada, dan sudah dilakukan gelar perkara, maka penyidik telah menetapkan saudari PC sebagai tersangka," lanjutnya.

Penetapan status tersangka terhadap Putri membuat jumlah tersangka dalam kasus ini bertambah menjadi lima orang.

Sebelumnya, Tim Khusus Mabes Polri telah menetapkan empat tersangka.

Mereka adalah Irjen Ferdy Sambo, Bharada Richard Eliezer atau Bharada E, Bripka Ricky Rizal, dan seorang ART Sambo bernama Kuat Ma'ruf.

Dilansir dari Tribunnews.com, meski telah ditetapkan sebagai tersangka, Putri Candrawathi belum ditahan.

Alasannya karena istri Ferdy Sambo itu sedang dalam kondisi sakit.

Hal itu sebagaimana yang diutarakan oleh Irwasum Polri Agung Budi Maryoto

"Seyogyanya kemarin Ibu PC diperiksa, tapi karena ada surat sakit, maka di hold, meski tetap gelar perkara dan dilakukan tersangka," kata Agung di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (19/8/2022).

Baca Juga: Ferdy Sambo Disebut Telah Bohongi Kapolri, Mahfud MD Bongkar Tangisan Eks Kadiv Propam: Skenario Drama Melankolis