Find Us On Social Media :

Rem Blong Diduga Penyebabnya, Truk Fuso Ini Alami Kecelakaan dan Tercebur ke Laut, Warganet: Harusnya Bisa Segera Ditangani!

Satu unit truk nyemplung ke laut saat hendak naik ke kapal di dermaga LCM Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, Kamis 15 September 2022.

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Belakangan ini beredar sebuah videp kecelakaan menimpa truk Fuso di sebuah Pelabuhan.

Berdasarkan keterangan pengunggah, insiden ini terjadi di daerah Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali.

Insiden ini terjadi pada Kamis 15 September 2022, truk Fuso dengan cat kabin dan bak warna hijau tersebut mengalami kecelakaan dengan kondisi tercebur ke laut.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan akun Instagram @kabarnegri, 16 September 2022, diduga kendaraan ini tercebur ke laut ketika hendak masuk ke dalam kapal.

"Truk Besar Nyemplung ke Laut, Diduga Rem Blong Saat Naik Kapal di Pelabuhan Gilimanuk.

JEMBRANA - Satu unit truk nyemplung ke laut saat hendak naik ke kapal di dermaga LCM Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, Kamis 15 September 2022.

Truk besar berwarna hijau tersebut terjun ke laut lantaran diduga mengalami rem blong.

Hingga saat ini, posisi truk masih berada di laut.

Proses evakuasi masih menunggu truk derek agar bisa ditarik ke daratan.

Baca Juga: Berkas Tersangka Kasus Brigadir J Dikirim Lagi ke Kejagung, Hasil Survei LSN Publik Minta Ferdy Sambo Diberi Hukuman Ini, Kapuspenkum: Masih Proses Penelitian!

Menurut pantauan, aktivitas di Pelabuhan Gilimanuk tetpantau berjalan normal.