Find Us On Social Media :

Bodi Tipisnya Pas Digenggam dengan Satu Tangan, HP Samsung Galaxy A73 5G Kini Turun Harga hingga Sejutaan, Intip Spesifikasinya

Isi kotak penjualan Galaxy A73 5G di Indonesia hanya terdiri dari satu unit ponsel, kabel USB C to C, SIM card ejector tool, panduan penggunaan, dan kartu garansi. Samsung tak lagi menyertakan adapter charger dalam paket penjualan ponsel ini.

Kamera utama 108 MP dengan sejumlah fitur unggulan

Dari sisi tampang, Samsung Galaxy A73 5G memang tak banyak berubah. Namun lain cerita soal spesifikasi, terutama spesifikasi kamera utamanya.

Kini, spesifikasi kamera utama Samsung A73 5G naik kelas karena sudah dibekali lensa beresolusi 108 MP (f/1.8). Sebelumnya, Galaxy A72 hanya dibekali kamera utama 64 MP.

Yang membuat kamera ini istimewa adalah karena ini pertama kalinya Samsung menyematkan kamera utama 108 MP pada seri Galaxy A.

Sebelumnya kamera resolusi tinggi itu ekslusif tersedia pada ponsel flagship Samsung, seperti Galaxy S22 Ultra 5G, misalnya.

Tak hanya resolusinya yang tinggi, kamera utama 108 pada Galaxy A73 5G juga membawa sejumlah fitur unggulan, seperti Optical Image Stabilization (OIS) dan Video Digital Image Stabilization (VDIS).

Dua fitur tersebut memungkinkan pengguna dapat mengambil foto dan video dengan tajam dan stabil dengan kamera utama 108 MP pada Galaxy A73 5G.

Kamera utama (wide) 108 MP itu ditemani dengan tiga kamera lainnya, yaitu kamera ultrawide 12 MP (f/2.2), kamera depth sensor 5 MP (f/2.4), dan kamera makro 5 MP (f/2.4).

Sementara itu, dilansir dari Bangkapos.com, Samsung A73 5G bisa dibilang menjadi Samsung A series 2022 tercanggih yang dirilis Samsung 2022.

Satu di antara keistimewaannya adalah penggunaan chipset Qualcom Snapdragon 778G.

Chipset ini beda dibanding varian A series lainnya seperti Samsung A53 5G dan Samsung A73 5G yang menggunakan Exynos.

Baca Juga: HP 5G Paling Bertenaga untuk Gaming di Kelasnya Turun Harga, Intip Mahar yang Diperlukan untuk Bawa Pulang Realme Narzo 50 5G