Find Us On Social Media :

Segudang Manfaat Akar Angelica, Obat Herbal yang Ampuh Atasi Asam Lambung Kronis atau GERD

Angelica, untuk mengatasi asam lambung kronis atau GERD

Banyak dari spesies ini telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional, terutama di timur.

Secara tradisional, akar angelica telah digunakan dalam berbagai bentuk, termasuk bubuk, tablet, dan minuman teh, jika ada gangguan lambung.

Gangguan lambung itu termasuk GERD, bentuk refluks asam yang parah. Jadi herbal angelica dapat menjadi obat alami untuk mengatasi GERD.

Dalam sebuah penelitian, akar angelica dari spesies Angelica pubescens diekstrak dan diukur komponen aktifnya.

Hasilnya, ditemukan bahwa komponen aktif herbal ini memiliki efek anti-inflamasi serta efek analgesik.

Efek tersebut mampu membuat peradangan dan rasa sakit karena radang itu berkurang.

Komponen aktif yang memberikan efek penyebuh itu disimpulkan berasal dari columbianadin, xanthotoxin, dan umbelliferone.

Semua komponen tersebut bekerja dengan memengaruhi sistem saraf pusat untuk mengurangi peradangan dan rasa sakit akibat GERD. (*)