Find Us On Social Media :

Dijelaskan dr Zaidul Akbar, Begini Cara Menggunakan Daun Bidara untuk Mengusir Jin Khodam dan Meruqyah Tubuh

ilustrasi daun bidara

Di dalam Al-Quran, pohon bidara disebut juga sebagai daun Sidr.

Bahkan beberapa sumber menyebutkan jika daun bidara merupakan salah satu tumbuhan surga yang ada di dunia saat ini.

Daun bidara ini memiliki bentuk seperti oval dan berwarna hijau sedikit pudar dan tidak mengkilap.

Dalam dunia medis, daun bidara juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Antara lain, bisa sebagai anti kanker, anti depresan, antioksidan, anti diabetik hingga antiinflamasi.

Sedangkan untuk khasiat penangkal hal ghaib seperti mengusir jin dan meruqyah tubuh, dokter Zaidul Akbar menyarankan agar menggunakan daun bidara.

Hal tersebut diungkapkan dr Zaidul Akbar melalui video yang diunggah kanal YouTube Selerasa.com pada 30 Juli 2021.

"Buat ngambil faedah dari keberkahan hadis Nabi bahwa bidara itu bisa mengusir jin itu bisa Anda pakai juga," katanya, dikutip Serambinews.com pada Rabu (16/9/2021).

Lalu, bagaimana cara menggunakan daun bidara untuk mengusir jin dan meruqyah tubuh? Simak penjelasan dr Zaidul Akbar berikut ini.

Gunakan 7 Helai Daun Bidara

Untuk meruqyah tubuh, Anda bisa menggunakan tujuh helai daun bidara yang sudah ditumbuk.

Baca Juga: Kesuksesannya Murni Tanpa Pakai Penglaris Apalagi Susuk, Artis Cantik Ini Justru Disebut Bocah Indigo Dikawal 3 Khodam Sekaligus: Ada Sosok yang Bersorban