Ibu Negara Iriana Terpeleset hingga Jatuh Terduduk Saat Turuni Tangga Pesawat, Reaksi Jokowi Ini Jadi Sorotan, Terungkap Kondisi Ibu Kaesang

Senin, 14 November 2022 | 20:25
Kompas TV

Detik-detik Iriana Jokowi terjatuh setelah terpelet di tangga pesawat

GridHot.ID - Ibu Negara, Iriana Joko Widodo ( Jokowi) mengalami insiden tak menyenangkan.

Iriana terpeleset ketika menuruni tangga pesawat kepresidenan di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (14/11/2022) siang.

Terkait insiden Iriana terpeleset tersebut, pihak Sekretariat Presiden pun mengurai kondisi terkini sang ibu negara.

Melansir tribunnewsmaker.com, terekam kamera detik-detik Iriana Jokowi hampir jatuh di pesawat karena terpeleset di tangga.

Momen tersebut terjadi kala Iriana mendampingi Presiden Jokowi di Bandara Ngurah Rai, Bali.

Kedatangan Iriana dan Jokowi ini berkaitan dengan rangkaian acaea KTT G20 yang digelar mulai 15-16 November 2022 mendatang.

Saat tiba di Bandara Ngurah Rai, Presiden Jokowi tampak menggandeng ibu Iriana.

Ibu Iriana tampak anggun memakai kain serba pink didampingi presiden Jokowi yang mengenakan kemeja batik.

Namun, saat hendak turun dari pesawat, ibu Iriana tampak terpeleset hingga terjatuh.

Sontak saja beberapa staff kepresidenan yang ada disana langsung membantu Ibu negara itu.

Presiden Jokowi sempat menolak bantuan salah satu staff, namun beberapa staff lainnya terlihat bergerak cepat membantu Ibu Iriana.

Baca Juga: Pengamat Sebut Capres dan Cawapres yang Didukung Presiden Jokowi Berpeluang Menang: Bukan Dukungan Secara Lisan!

Setelah turun dari pesawat, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana pun menyapa orang-orang yang menunggu kedatangan mereka.

Dilansir dari tribunsumsel.com, Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi) mengalami hal tak terduga terpeleset dari anak tangga pesawat di Bandara Ngurah Rai, Bali pada Senin (14/11/2022).

Pihak istana memastikan kondisi Iriana Jokowi baik-baik saja setelah peristiwa tersebut dan bisa melanjutkan kegiatan G20 di Bali.

Diketahui, Ibu Negara Iriana Jokowi terpeleset saat menuruni anak tangga pesawat kepresidenan.

Peristiwa itu terjadi saat Ibu Iriana baru saja keluar dari pintu pesawat yang baru saja mendarat di Bandara I Gusti Ngurah Rai sekitar pukul 11.35 WITA.

Ketika itu, Ibu Negara berjalan menuruni tangga sambil digandeng oleh Presiden Joko Widodo.

Saat keduanya bergandengan tangan menuruni beberapa tangga pesawat, tiba-tiba Ibu Iriana terpeleset dan langsung terduduk.

Presiden Jokowi yang menggandeng tangan Ibu Iriana pun tampak terkejut dan langsung menghentikan langkah.

Presiden lantas menunggu Ibu Iriana berdiri dengan dibantu oleh anggota pasukan pengamanan Presiden (Paspampres) perempuan.

Sementara itu, saat anggota paspampres laki-laki akan membantu Ibu Iriana untuk berdiri, Presiden Jokowi memberi isyarat larangan dengan tangannya.

Setelah Ibu Iriana dapat kembali berdiri, Presiden kembali menggandengnya untuk melanjutkan menuruni tangga pesawat.

Baca Juga: 'Saya Ingin Keadilan' Tak Tega Lihat Nasib Adik-adiknya, Anak Nikita Mirzani Sampai Minta Bantuan Ini Pada Presiden Jokowi

Sesampai di bawah tangga, keduanya pun langsung disambut oleh Gubernur Bali Wayan Koster beserta istri.

Ibu Iriana yang mengenakan setelah pakaian celana panjang dan baju panjang warna merah muda dan sandal berhak tinggi warna hitam tampak langsung berjalan mendampingi Presiden Jokowi.

Namun demikian, Presiden langsung terlihat memberikan aba-aba agar anggota paspampres perempuan mendampingi di samping Ibu Iriana.

Saat dikonfirmasi, Deputi Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan, kondisi Ibu Iriana baik-baik saja setelah perisiwa itu.

Dia mengatakan, Ibu Negara juga sudah bisa ikut melanjutkan kegiatan G20.

"Ibu Negara kondisinya baik-baik saja. Nanti sore juga akan menghadiri acara rangkaian G20," ujar Bey pada Senin siang.

Sebelumnya, Ibu Iriana Jokowi mendampingi Presiden Jokowi mengunjungi Solo pada Senin pagi.

Di Solo, Presiden Jokowi bersama Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Mohammed Bin Zayed Al Nahyan (MBZ) meresmikan Masjid Raya Sheikh Zayed. (*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber TribunSumsel.com, Tribunnewsmaker.com