Find Us On Social Media :

Biaya Pengobatan Indra Bekti Tembus Rp 1 Miliar, Suami Aldila Jelita Kini Sudah Belajar Berjalan Meski Tertatih: Bismillah

Indra Bekti belajar jalan

Meski begitu, Cipta mengungkapkan jika dokter sudah menegur Indra Bekti agar tidak terlalu sering memejamkan matanya.

“Dari keluhannya yang masih dikeluhkan mas Indra, dia masih blur,”

“Makannya kalau dilihat dari beberapa uploadan dia masih suka merem, karena kalau melek itu dia lihatnya blur kayak kalau kita pakai kacamata trus enggak pakai kan enggak enak, pusing, makannya ini masih suka merem,”

“Tapi sekarang dokter kasih tahu jangan kebanyakan merem, biar cepat pulih lagi kesehatannya,” kata Cipta.

Terkait biaya, Cipta menyebut jika banyak pihak yang turut membantu Indra Bekti untuk membayar biaya pengobatannya itu.

Cipta juga membantah terkait isu yang menyebut biaya pengobatan Indra Bekti menyentuh Rp 1 Miliar per harinya.

Meski begitu, Cipta enggan menyebut secara pasti terkait biaya pengobatan kakaknya itu.

“Kalau untuk biaya saya sih nggak bisa (menjawab), nggak etis ya kalau kita ngomongin di media,”

“Yang jelas biaya rumah sakit tidak sampai Rp1 Miliar itu enggak atau yang per harinya Rp1 Miliar itu enggak,” ujar Cipta.

Bahkan, Cipta menyebut saat ini biaya pengobatan kakaknya itu sebagian sudah bisa tercover asuransi.

“Jadi untuk biayanya ini alhamdulillah ada beberapa bantuan kan dari yang kemarin itu,”

Baca Juga: 15 Hari di ICU, Indra Bekti Kini Sudah Dipindahkan ke Ruang Rawat Inap, Aldila Jelita Harapkan Ini