Find Us On Social Media :

Primbon Jawa Menyebut Anda Akan Hadiri Suatu Acara Tertentu, Simak 5 Arti Kedutan Area Telapak Kaki Berikut Ini, Konon Jarang Terjadi

Ilustrasi arti kedutan area telapak kaki.

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Di era yang serba modern ini, masih ada berbagai mitos yang sangat dipercaya oleh masyarakat Indonesia, salah satunya yakni mitos mengenai arti kedutan.

Jika menurut Primbon Jawa, arti kedutan sering kali dianggap sebagai sebuah pertanda yang akan terjadi di masa depan bagi mereka yang mengalaminya.

Arti kedutan ini berbeda-beda tergantung letak munculnya fenomena tersebut.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunBatam, 28 Februari 2022, pernahkan mengalami kedutan di sekitar kaki?

Lalu apa makna yang ada di dalamnya?

Berikut ini adalah beberapa arti kedutan area kaki menurut Primbon Jawa yang telah kami rangkum hanya untuk Anda.

1. Kedutan di pinggir telapak kaki kiri atas

Bisa dikatakan kedutan di bagian ini merupakan suatu pertanda baik.

Dalam waktu dekat ini Anda akan bepergian jauh.

Baca Juga: BKD Kabupaten Batang Catat Ada Lebih dari 73 Persen Pendaftar PPPK Tenaga Teknis Tak Lolos, Faktor Ini yang Jadi Kendala

Bepergian disini adalah Anda akan merantau atau pergi berwisata yang nantinya akan membawa suatu keberkahan.

2. Kedutan di telapak kaki kanan bagian tengah

Jika Anda mengalami kedutan pada bagian ini maka berhati-hatilah.

Menurut Primbon Jawa, kedutan pada bagian ini merupakan pertanda buruk.

Sayangnya, tak diberitahukan pertanda buruk apa yang dimaksud disini.

Untuk itu, ada baiknya Anda mempersiapkan segala sesuatunya dalam menghadapi kemungkinan buruk yang akan terjadi.

3. Kedutan di pinggir telapak kaki kanan

Kedutan pada bagian ini merupakan pertanda baik.

Anda akan mendapat kabar dari seorang kerabat dekat Anda.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Digadang-gadang Bakal Terjun ke Politik, Anak Jokowi Dapatkan Tanggapan Begini dari Ganjar Pranowo

Kabar yang dimaksud disini ialah Anda diminta untuk menghadiri suatu acara.

4. Kedutan di tumit kaki kiri

Berbahagialah Anda jika mengalami kedutan di bagian ini.

Dalam waktu dekat ini Anda akan memperoleh rezeki yang sangat besar.

Jangan lupa untuk bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena ini semua terjadi karena atas izin-Nya.

5. Kedutan jari telapak kaki kanan pinggir

Berhati-hatilah jika Anda mengalami kedutan pada bagian ini.

Dalam waktu dekat, Anda akan memperoleh kesulitan yang jika disepelekan bisa menjadi masalah besar.

(*)