Indra Bekti Langsung Balik Kerja Lagi Meski Baru Pemulihan, Aldila Jelita Bongkar Sistem Manggung Suaminya yang Penuh Tim Khusus

Jumat, 03 Februari 2023 | 17:25
Instagram/Dhila_Bekti

Indra Bekti makin membaik kondisinya usai mengalai pecah pembuluh darah

Gridhot.ID - Indra Bekti dilaporkan sudah semakin membaik usai dirinya mengalami pecah pembuluh darah beberapa waktu lalu.

Dikutip Gridhot dari Kompas.com, selain sudh berani kulineran, Indra Bekti dilaporkan sudah menerima orderan kerjaan lagi.

Diketahui Indra Bekti akan tampil menjadi host dalam konsel salah satu Boy Group asal Inggris bernama BLUE.

Indra Bekti pun disebut tidak memiliki permintaan khusus meski dirinya baru saja memasuki masa pemulihan.

Tak sedikit pihak khawatir dengan Indra Bekti.

Mereka menyayangkan keputusan Indra Bekti untuk kembali bekerja, mengingat pria 45 tahun itu belum sepenuhnya pulih.

Mengenai hal itu, istri dari Indra Bekti, yakni Aldila Jelita mengungkapkan alasan mengizinkan sang suami untuk bekerja lagi.

Dikutip Gridhot dari Tribunstyle, Aldila mengatakan dirinya tidak memaksa sang suami untuk bekerja dalam waktu dekat.

Keinginan bekerja itu murni keinginan Indra Bekti sendiri.

Indra Bekti mengaku bahagia apabila kembali bekerja.

"Ya karena Indranya happy, jadi saya izinkan.

Baca Juga: KKB Papua Diduga Terima Aliran Dana dari Lukas Enembe, Benny Wenda Bawa-bawa Nama Eksekutif ULMWP Minta Pembebasan Gubernur Papua

Kalau memang enggak happy dan kondisinya sakit, tidak saya izinkan," kata Aldilla Jelitadikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (3/1/2023).

Di sisi lain, dokter yang menangani sang presenter juga telah mengizinkan Indra Bekti kembali bekerja, dengan catatan tidak dipaksa.

Hal ini juga dirasa dapat memberikan efek positif pada proses penyembuhan Indra Bekti.

"Memang keputusannya itu. Kalau memang mas Indranya sakit tidak diizinkan.

Cuma dokter juga mengizinkan buat bekerja lagi kalau sanggup."

"Dia sampai bilang, 'I'm back!', gitu. Jadi mas Bektinya sendiri nggak mau diganti sama yang lain."

"Tapi kalau ini dianya benar-benar kelihatan senan, yang penting dia senang.

Sudah gitu di otak dia nggak pernah berhenti juga sama yang namanya kerjaan."

"Ya sama buat perbaikin memorinya Mas Bekti saja sih, biar nggak kacau," papar Dila.

Didampingi Tim

Aldila menyampaikan bahwa nantinya Indra Bekti akan tetap didampingi oleh tim khusus saat berada di atas panggung.

Baca Juga: Kini 2 Bintang di Pundaknya, Mayjen Nissa Yani Resmi Jabat Aslog Panglima TNI, Ini Sosoknya yang Sering Bertugas ke Luar Negeri

Tim tersebut nantinya akan membantu Indra Bekti naik turun panggung serta untuk meluruskan apabila ada perkataannya yang salah.

"Jadi nanti di panggung ada tim lagi untuk dampingin Mas Bekti kalau sampai salah kata."

"Sambil buat nuntun tangannya juga, kan aku nggak boleh dampingin sampai dalam," jelasnya.

Aldila pun berharap suaminya mampu menjalani pekerjaannya nanti tanpa ada kendala apapun.

"Ya Insya Allah ya, doain saja berjalan lancar."

"Alhamdulillah masih ada yang mempercayakan ke Mas Bekti untuk kerja lagi, Masya Allah baik banget," tutur ibu 2 anak itu.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Kompas.com, Tribunstyle